Pierre-Emerick Aubameyang menyumbang dua gol pada menit ke-75 melalui eksekusi penalti dan pada menit ke-86. Satu gol lagi dicetak Alexandre Lacazette melalui eksekusi penalti.
Stoke City sempat mengejutkan Arsenal pada awal-awal babak. Penyerang Stoke, Xherdan Shaqiri, nyaris membobol gawang The Gunners pada menit keempat.
Mantan pemain Inter Milan itu melepaskan tembakan melengkung, namun bola masih melambung tipis di atas gawang David Ospina.Sejak awal hingga 15 menit, Arsenal yang tampil sebagai tuan rumah justru lebih banyak mendapat tekanan dari Stoke City. Tim arahan Arsene Wenger justru kesulitan mengembangkan permainan mereka.
![]() |
Ramsey pun langsung melepaskan bola sontekan, namun tendangannya itu masih melambung di atas mistar gawang.
![]() |
Arsenal kembali menguasai jalannya pertandingan dengan melakukan serangan-serangan ke pertahanan Stoke. Upaya itu pun berhasil. Gelandang Stoke, Badou Ndiaye, membuat kesalahan fatal dengan menjatuhkan Mesut Oezil di dalam kotak penalti pada menit ke-74.
Wasit langsung menunjuk titik putih. Striker anyar Arsenal, Pierre Aubameyang pun sukses menjadi algojo penalti dengan melesakkan bola ke gawang Stoke. Skor 1-0 untuk keunggulan The Gunners sejak menit ke-75.
The Gunners menambah keunggulan menjadi 2-0 berkat gol yang kembali dicetak Aubameyang pada menit ke-86 berkat tendangan keras mendatar yang melewati kaki Butland dan bola bersarang ke gawang.Hanya tiga menit kemudian, Arsenal menambah keunggulan menjadi 3-0 berkat eksekusi penalti Lacazette. Ndiaye kembali melakukan kesalahan, kali ini menjatuhkan pemain asal Perancis itu di dalam kotak penalti. Pertandingan pun berakhir untuk kemenangan The Gunners 3-0.
Susunan Pemain Arsenal vs Stoke City
Arsenal XI (4-2-3-1): Ospina; Bellerin, Chambers, Mustafi, Monreal; Elneny, Wilshere; Ramsey, Ozil, Welbeck; Aubameyang
Stoke City XI (4-4-2): Butland; Johnson, Shawcross, Martins Indi; Pieters; Bauer, Nidaye, Allen, Ramadan; Diouf, Shaqiri (bac)
Baca Kelanjutannya Arsenal Kalahkan Stoke City 3-0 : https://ift.tt/2H1sGDUBagikan Berita Ini
0 Response to "Arsenal Kalahkan Stoke City 3-0"
Post a Comment