Search

Valentino Rossi Pecahkan Rekor Reli Monza

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, berhasil memecahkan rekor kemenangan di Reli Monza setelah kembali jadi yang terbaik di edisi 2017.

Rossi yang didampingi oleh co-driver Carlo Cassina berhasil mencatat waktu tercepat di edisi kali ini, Minggu (3/12). Hebatnya, Rossi mampu jadi juara meski harus mendapat penalti 10 detik akibat kesalahannya di etape kedua, ketika mobil milik yang dikendarainya lebih ringan tujuh kilogram dari batas yang ditentukan.

Meski harus kena penalti 10 detik, Rossi mampu mengakhiri balapan dengan keunggulan 5,7 detik atas Andreas Mikkelsen.

"Edisi kali ini adalah pertarungan terberat yang saya alami di Reli Monza, karena ada empat mobil yang berpeluang menang. Semua bersaing ketat hingga akhir."

"Kami sempat mengalami masib kurang beruntung saat tim membuat kesalahan kecil pada bobot mobil hari Jumat. Itu adalah sebuah kesalahan bodoh," ujar Rossi seperti dikutip dari Crash.

Valentino Rossi senang bisa ikut balapan di Reli Monza usai melewati musim yang penuh tekanan. Valentino Rossi senang bisa ikut balapan di Reli Monza usai melewati musim yang penuh tekanan. (AFP PHOTO / JAVIER SORIANO) 
Titel juara di 2017 membuat Rossi telah menorehkan enam kemenangan sepanjang keikutsertaannya di Reli Monza. Pencapaian itu membuatnya kini jadi pebalap terbaik karena rekor kemenangan sebelumnya dipegang Rinaldo Capello yang lima kali memenangi balapan. "Saat mobil saya dinyatakan bobotnya di bawah ketentuan dan akhirnya kena penalti, saya sempat berpikir bahwa perburuan titel juara sudah berakhir. Namun, saya mencoba tampil maksimal dan penuh risiko, terutama di dua etape terakhir," kata Rossi.

Rossi sendiri mengaku sangat senang tampil di balapan Reli Monza di akhir musim seperti ini.

"Reli Monza akan selalu jadi ajang yang menyenangkan. Semua peserta bisa memacu mobil dengan cepat namun dengan tekanan yang jauh lebih rendah di akhir musim seperti ini," ujar Rossi. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Valentino Rossi Pecahkan Rekor Reli Monza : http://ift.tt/2jKwLBl

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Valentino Rossi Pecahkan Rekor Reli Monza"

Post a Comment

Powered by Blogger.