Timnas Indonesia U-19 tak langsung angkat koper usai gagal ke final Piala AFF U-18 2017 di Yangon. Masih ada perebutan posisi ketiga yang akan diperjuangkan skuat arahan Indra Sjafri usai dikalahkan Thailand di semifinal lewat adu penalti.
Garuda Nusantara akan kembali bersua tim tuan rumah Myanmar di Stadion Thuwunna, Minggu (17/9) pukul 15.00 waktu setempat. The Young White Angels sebelumnya gagal ke final setelah disingkirkan oleh Malaysia, juga melalui drama adu penalti.
Laga nanti juga bakal disiarkan secara langsung oleh televisi nasional Indosiar pada pukul 15.30 WIB.
Sehari sebelum laga, Indra melonarkan keyakin skuatnya belum kehilangan asa meski gagal ke final. Indra menegaskan, Garuda Nusantara sudah melupakan kekalahan dari Thailand di semifinal Piala AFF U-18 dan fokus menghadapi Myanmar.
 Egy Maulana Vikri diharapkan bisa bermain lebih padu lagi di lini depan saat kembali menghadapi Myanmar. (AFP PHOTO / YE AUNG THU)
|
Meski hanya memperebutkan peringkat ketiga, Egy Maulana Vikri dan kawan-kawan tetap akan mencari kemenangan atas tuan rumah Myanmar.
Pada laga penyisihan Grup B, Timnas U-19 sukses menekuk Myanmar 2-1 setelah sempat tertinggal 0-1.
“Kami sudah pernah bertemu mereka di penyisihan grup jadi sudah mengetahui kelebihan dan kekurangan mereka. Mereka kami waspadai, apalagi mereka pasti tidak mau kalah untuk kedua kalinya dari kami di kandang sendiri,” kata Indra dikutip dari rilis resmi PSSI.
 Timnas Indonesia U-19 bertekad kembali meraih kemenangan atas Myanmar. (Dok. PSSI)
|
Indra mengatakan tak ada persiapan spesial skuatnya menghadapi Myanmar sore ini. Sehari sebelumnya, ia hanya menggiring para penggawanya melakukan latihan ringan untuk menjaga kebugaran di hotel.
Soal pemain-pemain yang akan diturunkannya dalam daftar starter, Indra masih akan melihat kondisi pemain beberapa jam sebelum bertanding.
“Terkait rotasi pemain, kami kembali lihat kondisi pemain sebelum bertanding, karena kebugaran pemain menjadi fokus kita agar pemain kembali bugar di laga nanti,” terangnya.
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-19 vs Myanmar : http://ift.tt/2h9AvLo
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Mourinho dan Conte Berseteru sejak Pertama BertemuJakarta, CNN Indonesia -- Perseteruan manajer Manchester United, Jose Mourinho, dengan manajer Chels… Read More...
FOTO: Kartu Merah Konyol Diego Costa[unable to retrieve full-text content]
Penyerang baru Atletico Madrid, Diego Costa, mendapat kartu m… Read More...
Persib Ubah Target PersiapanJakarta, CNN Indonesia -- Kedatangan tiga pemain baru, yaitu Victor Igbonefo, Bojan Malisic, dan Oh … Read More...
Liverpool Tawarkan Ganti Rugi kepada Pembeli Kaus 'Coutinho'Jakarta, CNN Indonesia -- Liverpool mengambil langkah cepat guna mengantisipasi kekecewaan suporter … Read More...
Coutinho Pesepakbola Termahal Kedua di DuniaJakarta, CNN Indonesia -- Kepindahan Philippe Coutinho dari Liverpool ke Barcelona membuat winger as… Read More...
0 Response to "Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia U-19 vs Myanmar"
Post a Comment