Search

Timnas Indonesia U-23 Diperkuat Tiga Pemain Senior

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Timnas Indonesia U-23 Luis Milla akan menggunakan jasa tiga pemain senior saat tampil pada turnamen PSSI Anniversary Cup 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno [SUGBK] dan Stadion Pakansari, 27 April hingga 3 Mei mendatang.

Asisten pelatih Timnas Indonesia, Bima Sakti, mengatakan keputusan untuk memanggil tiga pemain senior diambil karena PSSI Anniversary Cup 2018 merupakan bagian penting dari persiapan menuju Asian Games 2018.

"Akan ada tiga pemain senior karena ini juga sebagai persiapan Asian Games 2018. Identitas tiga pemain senior itu belum bisa saya kasih tahu. Mereka masih dalam pemantauan pelatih kepala [Milla] di kompetisi," kata Bima kepada CNNIndonesia.com, Rabu (4/4).
Luis Milla masih merahasiakan nama pemain senior yang bakal dipanggil untuk Anniversary Cup.Luis Milla masih merahasiakan nama pemain senior yang bakal dipanggil untuk Anniversary Cup. (Foto: ANTARA FOTO/Wahyu Puro A)
Timnas Indonesia akan menghadapi tiga lawan di Anniversary Cup 2018, yakni Malaysia, Korea Utara, dan Bahrain. Bima mengatakan skuat Timnas Indonesia akan memulai persiapan di Lapangan ABC Senayan pada 23 April mendatang.

"Kami akan melihat pemain yang paling dibutuhkan tim dan dapat memberikan kontribusi besar. Posisi dari ketiga pemain senior tersebut juga belum bisa saya ungkapkan," ucap Bima.

Dari tiga lawan Timnas Indonesia di Anniversary Cup 2018, Bima mengatakan hanya timnas Malaysia yang diketahui kekuatannya. Sementara kekuatan timnas Bahrain dan Korea Utara belum diketahui.

"Kami sering bertemuTimnas Malaysia, jadi bisa baca permainannya. Korea Utara dan Bahrain belum bisa baca. Korea Utara saya kira kurang lebih seperti Korea Selatan yang pernah kami hadapi. Bahrain juga lebih seperti Suriah. Kami bisa sedikit ambil pengalaman dari situ," ujar Bima.

Pemain-pemain muda Timnas Indonesia nantinya bakal didampingi oleh tiga pemain senior.Pemain-pemain muda Timnas Indonesia nantinya bakal didampingi oleh tiga pemain senior. (Foto: CNN Indonesia/Andry Novelino)
Timnas Indonesia terakhir kali melawan timnas Malaysia pada semifinal SEA Games 2017, Agustus 2017. Ketika itu Timnas Indonesia kalah 0-1 di Stadion Shah Alam. Terkait target di Anniversary Cup 2018, Bima mengatakan Timnas Indonesia ingin memperbaiki kepercayaan diri pemain jelang Asian Games 2018.

"Sebelum Asian Games berlangsung kami bersyukur dapat lawan-lawan yang bagus dan test event ini jadi gambaran [kekuatan] kami. Pasti para pemain akan memberikan yang baik untuk tim. Milla juga bilang agar pemain memanfaatkan kesempatan bermain di kompetisi sebaik mungkin," tutur Bima. (har/ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Indonesia U-23 Diperkuat Tiga Pemain Senior : https://ift.tt/2GAr0An

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia U-23 Diperkuat Tiga Pemain Senior"

Post a Comment

Powered by Blogger.