Search

Mitos Hubungan Ronaldo dan Fantrau

Jakarta, CNN Indonesia -- Cristiano Ronaldo menjadi salah satu pemain bintang dunia yang kerap dikulik profilnya. Mulai cerita kehebatannya di lapangan, rivalitas dengan Lionel Messi, gaya narsis, hingga kehidupan pribadinya, banyak dikupas media.

Hampir tak ada yang tersembunyi tentang Ronaldo sebagai pesepakbola top dunia. Namun, masih ada misteri yang terselip dari sekian banyak cerita tentang penyerang Real Madrid itu.

Misteri itu belum terpecahkan hingga kini, bahkan bisa dibilang macam mitos. Adalah kebenaran cerita hubungan Albert Fantrau dan Ronaldo yang masih menjadi perdebatan sampai sekarang.

Perdebatan itu berawal dari klaim tentang Fantrau yang disebut-sebut memberikan jalan sukses bagi Ronaldo.

Cerita dari mulut ke mulut itu telanjur menyebar dan menjadi kebenaran di antara orang-orang, termasuk para penggemar Ronaldo.

Cristiano Ronaldo sudah mendapatkan lima bola emas Ballon d'Or. (Cristiano Ronaldo sudah mendapatkan lima bola emas Ballon d'Or. (REUTERS/Arnd Wiegmann)
Konon, Fantrau dan Ronaldo merupakan dua teman dekat yang memiliki kemampuan ciamik mengolah si kulit bundar. Ia disebut berjasa membuka jalan bagi CR7 untuk masuk seleksi di akademi klub Sporting Lisbon.

Awal ceritanya ketika pemandu bakat datang ke acara kompetisi junior, di sana bermain pula Fantrau dan Ronaldo yang bermain dalam satu tim.

Pantauan pemandu bakat itu pun mengerucut ke dua nama, Ronaldo dan Fantrau. Sang pelatih lantas menjanjikan hanya akan memilih satu pemain untuk masuk akademi Sporting Lisbon. Syaratnya pemain itu harus mencetak gol lebih banyak ke gawang lawan.

Ronaldo mencetak gol pertama, kemudian Fantrau mencetak gol kedua. Cerita yang cukup menggugah banyak orang adalah gol penutup kemenangan 3-0 tim duet penyerang itu.

Cristiano Ronaldo menjadi sukses membawa Real Madrid meraih tiga trofi Liga Champions dan dua gelar La Liga Spanyol. (Cristiano Ronaldo menjadi sukses membawa Real Madrid meraih tiga trofi Liga Champions dan dua gelar La Liga Spanyol. (Reuters/Sergio Perez)
Fantrau saat itu mendapat kesempatan emas mencetak gol, tinggal berhadapan dengan kiper lawan. Tak jauh dari posisinya ada Ronaldo yang berlari bebas.

Bukannya menendang bola ke gawang, Fantrau malah mengoper bola kepada Ronaldo. Gol ketiga pun dicetak pemain kelahiran Kepulauan Madeira itu.

Ronaldo mencetak dua gol dan Fantrau hanya satu. CR7 pun akhirnya direkrut ke akademi Sporting Lisbon sesuai janji pelatih.

Cristiano Ronaldo menjadi andalan Timnas Portugal sejak usia 15 tahun. (Cristiano Ronaldo menjadi andalan Timnas Portugal sejak usia 15 tahun. (AFP PHOTO / MLADEN ANTONOV)
Beredar pula cerita bahwa Fantrau melakukan tindakan mulia itu karena merasa Ronaldo memang lebih baik dibandingkan dirinya.

Media-media di Portugal meyakini keberadaan Fantrau bukan sekadar mitos. Media-media di sana bahkan mengklaim berhasil mewawancarai pria yang bisa dibilang punya hidup mewah.

Dikutip dari Sportskeeda, satu jawaban dari Fantrau ketika ditanya dari siapa rumah dan mobil mewah itu berasal, ia menjawab dengan penuh kebanggaan: "Ini dari Ronaldo."

Persoalannya pun tak sampai di situ. Banyak pula yang masih meragukan pernyataan Fantrau. Pasalnya, cerita manis tentang persahabatan dua pria itu baru sebatas klaim dari Fantrau sehingga masih diragukan kebenarannya. Tak ada satu kata pun pernah terucap dari Ronaldo untuk membenarkan kisah tersebut.

Berdasarkan dokumen sejarah karier Ronaldo, sang bintang kali pertama bergabung bersama klub lokal Andorinha antara 1992 dan 1995, kala masih kecil.

Ia kemudian bergabung bersama klub Nacional selama dua tahun. Pada 1997, Ronaldo bergabung bersama Sporting Lisbon pada usia 12 tahun setelah sukses menjalani tes masuk selama tiga hari.

CR7 membuat debut profesionalnya di Sporting pada Oktober 2002 dan berhasil mencuri perhatian Manchester United sehingga berlabuh di Old Trafford pada Agustus 2003.

Cristiano Ronaldo bergabung bersama Manchester United pada Agustus 2003. (Cristiano Ronaldo bergabung bersama Manchester United pada Agustus 2003. (AFP PHOTO / ADRIAN DENNIS)
Di lain pihak, cerita tentang persahabatan Fantrau dan Ronaldo sama sekali tidak mengkonfirmasi soal detail dari mana pemandu bakat itu berasal.

Termasuk pula tidak bisa dicek kebenarannya berapa usia Ronaldo dan Fantrau saat cerita dua sahabat itu di suatu pertandingan menentukan bagi masa depan CR7.

Ada salah satu petunjuk yang menyebut bahwa pertandingan itu merupakan kejuaraan kategori U-18. Namun, Ronaldo sendiri sudah bermain bersama tim senior Sporting pada usia 17 tahun. Tak pelak, kisah tersebut tetap menjadi mitos karena masih diragukan kebenarannya. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Mitos Hubungan Ronaldo dan Fantrau : http://ift.tt/2EdorGy

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mitos Hubungan Ronaldo dan Fantrau"

Post a Comment

Powered by Blogger.