Zidane tidak ingin terlibat lebih jauh mengenai kontrak baru Ronaldo, melainkan melihat keberadaan Ronaldo sebagai pemain penting El Real.
“Saya memilih membicarakan performanya dan apa yang ia berikan untuk tim. Saya tidak dapat membayangkan Madrid tanpa Cristiano. Ini adalah klubnya dan di sini adalah tempatnya. Klub, suporter dan semuanya mencintainya,” ujar Zidane dikutip dari Marca.“Saya selalu mengatakan hal yang sama tentang Cristiano. Saya tidak bisa melihat Madrid tanpanya dan saya melihatnya dari sisi keolahragaan. Seperti biasa, dia selalu ada di momen sulit,” sambungnya.
Cristiano Ronaldo dan Zinedine Zidane meraih berbagai penghargaan individu setelah sukses bersama Real Madrid. (REUTERS/Eddie Keogh)
|
“Saya tidak ingin berbicara mengenai kontrak atau sebagainya. Cristiano cukup dewasa untuk hal seperti ini. Klub perlu berbicara dengannya,” kata Zidane.
Kerja sama Zidane dan Ronaldo terbilang cukup sukses dengan hasil trofi juara di Liga Champions, Piala Dunia Antarklub maupun La Liga serta ajang minor seperti Piala Super Spanyol dan Piala Super Eropa.
Keduanya juga menyabet berbagai gelar individu menyusul kesuksesan Madrid pada tahun 2016 dan 2017.Namun musim ini Los Blancos goyah di berbagai ajang, khususnya di kompetisi lokal. Setelah terpaut jauh dari sang pemimpin klasemen, Madrid mulai mengalihkan fokus ke gelar dari ajang kejuaraan seperti Copa del Rey dan Liga Champions. (nva)
Baca Kelanjutannya Zidane: Saya Tidak Bisa Membayangkan Madrid Tanpa Ronaldo : http://ift.tt/2DJwFDkBagikan Berita Ini
0 Response to "Zidane: Saya Tidak Bisa Membayangkan Madrid Tanpa Ronaldo"
Post a Comment