PSMS sempat tertinggal 0-1 lebih dulu melalui gol akrobatik Guy Junior. Namun, tim promosi Liga 1 tersebut justru sukses membalikkan keadaan lewat gol bunuh diri Hobert Elopere dan Antoni Putro Nugroho.
Raihan tiga poin atas PSM menjadi modal bagus bagi Djadjang yang akan menghadapi mantan klub asuhannya, Persib Bandung pada 21 Januari mendatang.Pertemuan itu sekaligus jadi ajang reuni bagi Pelatih Djadjang dengan Persib. Ia pernah mencicipi gelar juara, baik sebagai pemain maupun ketika menjabat pelatih Maung Bandung.
PSMS Medan secara mengejutkan sukses mengalahkan PSM Makassar 2-1. (ANTARA FOTO/Novrian Arbi)
|
"Persib tim besar, tadi (lawan Sriwijaya FC) memang didukung puluhan ribu penonton. Itu akan jadi lawan berat yang kami hadapi," ujar Djadjang.
Pelatih yang karib disapa Djanur itu mengakui dirinya sempat kurang percaya diri sebelum pertandingan lawan PSM. Namun, perasaan negatif tersebut langsung sirna setelah melihat daya juang pasukan PSMS yang meledak-ledak."Kami punya rasa percaya diri sekarang. Sebelum bertanding saya merasa tidak percaya diri karena kebanyakan pemain muda. Bisa mengimbangi PSM saja sudah senang. Setelah ini kita bisa melawan Persib," tegasnya. (hyg/jun)
Baca Kelanjutannya Djanur Makin Percaya Diri Hadapi Laga Reuni Lawan Persib : http://ift.tt/2EOCX3VBagikan Berita Ini
0 Response to "Djanur Makin Percaya Diri Hadapi Laga Reuni Lawan Persib"
Post a Comment