Pada awal musim, Bhayangkara melepas Hargianto ke Persija dengan status pinjaman karena memiliki stok gelandang yang melimpah. Musim lalu tim berjuluk The Guardians memiliki Firman Utina, Evan Dimas, Li Yu Jun, dan Zulfiandi di posisi yang dihuni Hargianto.
|
Sepanjang musim lalu, Hargianto bermain 16 kali bersama Persija dan menyumbang tiga assist. Catatan bermainnya di Liga 1 tidak cukup banyak lantaran harus mengikuti pemusatan latihan nasional bersama Timnas Indonesia.
Mengantisipasi hengkangnya Hargianto, Persija telah mendatangkan dua gelandang senior yang masing-masing berasal dari Borneo FC dan Perseru Serui pada awal Desember."Memang direkrutnya Asri Akbar dan Septinus Alua sebagai langkah untuk mengisi kekosongan di lini tengah, setelah dikembalikan ke Bhayangkara FC," ujar Gede. (bac)
Baca Kelanjutannya Persija Jakarta Pulangkan Hargianto ke Bhayangkara FC : http://ift.tt/2DpqELMBagikan Berita Ini
0 Response to "Persija Jakarta Pulangkan Hargianto ke Bhayangkara FC"
Post a Comment