Delapan klub yang jadi juara grup usai babak penyisihan Liga Champions adalah Manchester United (grup A), Paris Saint-Germain (B), AS Roma (C), Barcelona (D), Liverpool (E), Manchester City (F), Besiktas (G), dan Tottenham Hotspur (H).
Sedangkan delapan tim yang jadi runner up grup adalah Basel, Bayern Munich, Chelsea, Juventus, Sevilla, Shakhtar Donetsk, FC Porto, dan Real Madrid.
Nama-nama Bayern Munich, Real Madrid, Chelsea, dan Juventus jelas jadi nama-nama runner up yang paling diwaspadai oleh deretan juara grup dalam pengundian 11 Desember mendatang.
Bayern Munich adalah salah satu runner up grup yang patut diwaspadai deretan juara grup. (Foto: REUTERS/Michaela Rehle)
|
Dengan aturan demikian, maka peluang big match di babak 16 besar sangat mungkin terjadi.
Laga-laga seperti Manchester United lawan Real Madrid, PSG vs Real Madrid, Barcelona vs Bayern Munich, Liverpool vs Juventus, hingga Manchester City vs Real Madrid adalah duel-duel big match yang bisa terpampang di depan mata.
Bagi barisan runner up grup, Besiktas adalah juara grup yang di atas kertas bisa jadi 'lawan paling mudah' bagi mereka.
Sedangkan untuk deretan juara grup, nama-nama seperti FC Basel, Sevilla, Shakhtar Donetsk, dan Porto adalah runner up yang di atas kertas akan lebih mudah dilewati dibandingkan harus berhadapan dengan Munich, Chelsea, Juventus, dan Real Madrid.
Real Madrid tak bisa diremehkan meski hanya berstatus sebagai runner up grup. (Foto: REUTERS/Vincent West)
|
Sejumlah big match yang bisa terjadi di 16 besar Liga Champions
MU vs Bayern Munich, MU vs Juventus, MU vs Real Madrid, PSG vs Chelsea, PSG vs Real Madrid, Barcelona vs Munich, Liverpool vs Munich, Liverpool vs Juventus, Liverpool vs Real Madrid, Manchester City vs Munich, Manchester City vs Juventus, Manchester City vs Real Madrid (ptr)
Baca Kelanjutannya Kans Big Match Liga Champions: MU vs Madrid, Barca vs Munich : http://ift.tt/2kvGMpOBagikan Berita Ini
0 Response to "Kans Big Match Liga Champions: MU vs Madrid, Barca vs Munich"
Post a Comment