Search

Kalahkan Stoke, Chelsea Pesta Gol 5-0 Menutup Laga 2017

Jakarta, CNN Indonesia -- Chelsea menutup pengujung tahun 2017 dengan pesta gol. Skuat arahan Antonio Conte menghajar Stoke City 5-0 pada laga lanjutan Liga Primer Inggris di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (30/12) malam waktu setempat.

Tak perlu waktu lama bagi The Blues membobol gawang tim arahan Mark Hughes. Tepatnya pada menit ketiga, Antonio Ruediger melesakkan bola ke gawang yang dijaga kiper Jack Butland.

Ruediger sukses menyarangkan bola ke jaring gawang Stoke usai memanfaatkan umpan tendangan bebas dari Willian.

Hanya berselang enam menit kemudian, Danny Drinkwater mampu menggandakan kemenangan untuk The Blues.

Tendangan jarak jauh mantan gelandang Leicester City tersebut tak kuasa ditepis Butland sehingga ia kembali harus mengambil bola dari gawangnya sendiri.

Chelsea nyaris mencetak gol ketiga ke gawang Stoke pada menit ke-14. Peluang berawal dari umpan terobosan Pedro ke Alvaro Morata. Striker asal Spanyol itu kemudian tinggal berhadapan dengan Butland, namun tendangannya masih bisa ditepis.

Davide Zappacosta mencetak gol penutup kemenangan Chelsea atas Stoke City, skor 5-0. (Davide Zappacosta mencetak gol penutup kemenangan Chelsea atas Stoke City, skor 5-0. (REUTERS/Toby Melville)
The Blues baru melanjutkan pesta gol mereka pada menit ke-23. Gol ketiga tim asal London itu kali ini dicetak oleh Pedro memanfaatkan umpan pendek dari Willian. Memasuki menit ke-44, penyerang Stoke Mame Diouf mampu melesakkan bola ke gawang Thibaut Courtois. Namun, wasit tak menganggap gol karena ia lebih dulu handsball saat menahan bola.

Memasuki babak kedua, Chelsea hanya mampu menciptakan dua gol. Gol pertama di babak itu dicetak Willian melalui eksekusi penalti pada menit ke-73.

Wasit Kevin Friend memberikan hadiah penalti setelah Willian dijatuhkan bek Stoke, Geoff Cameroon pada menit ke-72.

Chelsea menutup pesta gol menjadi 5-0 berkat gol Davide Zappacosta pada menit ke-88. Laga berakhir dan pesta lima gol menutup pengujung 2017 untuk The Blues.

Skuat Chelsea vs Stoke City
Chelsea 3-4-3
13 Thibaut Courtois; 2 Antonio Ruediger, 24 Gary Cahill, 28 Azpilicueta; 3 Marcos Alonso, 6 Danny Drinkwater, 7 N’Golo Kante, 15 Victor Moses; 11 Pedro,9 Alvaro Morata, 22 Willian
Manajer: Antonio Conte

Stoke City 4-2-3-1
1 Jack Butland; 12 Josh Tymon, 5 Kevin Wimmer, 20 Geoff Cameron, 42 Thomas Edwards; 16 Charlie Adam , 24 Darren Fletcher; 32 Ramadan Sobhi,14 Ibrahim Afellay, 18 Mame Diouf; 9 Saido Berahino
Manajer: Mark Hughes (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Kalahkan Stoke, Chelsea Pesta Gol 5-0 Menutup Laga 2017 : http://ift.tt/2EjliSs

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Kalahkan Stoke, Chelsea Pesta Gol 5-0 Menutup Laga 2017"

Post a Comment

Powered by Blogger.