Jakarta, CNN Indonesia --
Timnas Indonesiadi bawah kendali Luis Milla bakal menjalani tiga laga uji coba di sepanjang November 2017. Timnas Suriah U-23 dan Guyana bakal menjadi lawan yang akan dihadapi pasukan Garuda.
Milla yang ditunjuk sebagai juru taktik Timnas Indonesia sejak 21 Januari 2017 merangkap menangani Timnas U-23 dan senior. Belum ada prestasi yang bisa dipersembahkannya untuk skuat Garuda.
Pelatih asal Spanyol ini telah menjalani 15 laga bersama Timnas Indonesia sebagai pelatih utama. Milla baru bisa mempersembahkan tujuh kemenangan, lima hasil seri, dan tiga kekalahan.
Di masa kepemimpinannya, Milla lebih banyak tersita membangun fondasi Timnas U-23 yang diproyeksikan ke SEA Games 2017. Sayang, Evan Dimas Darmono dan kawan-kawan hanya mampu meraih perunggu pada even yang digelar di Malaysia itu.
 Luis Milla merangkap jabatan menangani timnas U-23 dan senior. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
|
Sejumlah laga persahabatan atas nama tim senior juga lebih banyak digunakan untuk menguji kekuatan para pemain U-23. Hal ini membuat tim senior hanya mampu mengemas dua kemenangan dari lima laga.
Tim polesan Milla di SEA Games 2017 sebenarnya tampil mengesankan. Hanya saja mereka gagal ke final setelah kalah 0-1 dari tuan rumah Malaysia pada laga semifinal yang digelar di Stadion Shah Alam.
Luis Milla sukses mengobati kekecewaan gagal tampil di final dengan meraih medali perunggu. Gelar ini diraih setelah sukses mengalahkan Myanmar.
 Timnas Indonesia U-23 hanya mampu meraih medali perunggu di SEA Games 2017. (CNN Indonesia/Arby Rahmat Putratama)
|
Secara keseluruhan, Timnas U-23 tercatat empat kali menang, dua seri, dan satu kekalahan di SEA Games 2017. Torehan Luis Milla di Kualifikasi Piala Asia U-23 lebih buruk lagi, yakni satu kemenangan dari tiga pertandingan. Menarik dinanti apakah Luis Milla mampu meperbaiki statistiknya bersama Timnas Indonesia pada tiga laga uji coba selama dua pekan ke depan.
Timnas Indonesia U-23 akan menjamu Suriah U-23 pada Kamis (16/11), sementara dua hari berselang giliran Timnas senior yang akan menghadapi Suriah U-23. Sepekan kemudian, Timnas Indonesia senior akan menghadapi Guyana. Ketiga laga ini akan digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. (har)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Rapor Luis Milla Jelang Timnas Indonesia vs Suriah U-23 : http://ift.tt/2yHJHOs
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Denda Pelanggar Bangku Cadangan Tim di Liga 1 MeningkatJakarta, CNN Indonesia -- Operator kompetisi Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (LIB), memperingatkan kl… Read More...
Presiden Sriwijaya FC Berharap Vizcarra Susul Beto Jadi WNI[unable to retrieve full-text content]
Presiden Sriwijaya FC, Dodi Reza, berharap gelandang Esteban … Read More...
Pelatih Persib Dimarahi Istri Gara-gara HobiJakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Persib Bandung, Mario Gomez, gemar mengoleksi barang-barang antik … Read More...
Courtois: Hati Saya Ada di MadridJakarta, CNN Indonesia -- Nama Thibaut Courtois terus dihubungkan dengan Real Madrid. Kiper Chelsea … Read More...
Dilarang ke MU, Mantan Bek Arsenal Kesal dengan WengerJakarta, CNN Indonesia -- Mathieu Debuchy kini sudah tidak lagi berkostum Arsenal. Kariernya di Liga… Read More...
0 Response to "Rapor Luis Milla Jelang Timnas Indonesia vs Suriah U-23"
Post a Comment