Search

Klasemen SEA Games: Indonesia Makin Tertinggal dari Malaysia

Kontingen Indonesia hanya meraih tiga medali emas pada hari Rabu (23/8). Hal itu membuat Indonesia makin jauh tertinggal dari Malaysia yang ada di posisi puncak klasemen sementara SEA Games.

Indonesia masih tertahan di posisi kelima dengan torehan 15 emas, 17 perak, dan 32 perunggu. Indonesia tertinggal dua emas dari Thailand yang ada di posisi kedua dengan torehan 17 emas, 30 perak, 34 perunggu.


Sementara itu tuan rumah Malaysia makin solid di puncak klasemen. Negeri Jiran itu telah mengumpulkan 50 emas, 37 perak, dan 32 perunggu. Malaysia sendiri berjarak cukup jauh dengan peringkat kedua yang ditempati oleh Singapura (27 emas, 23 perak, 24 perunggu).

Tiga tambahan emas untuk kontingen Indonesia pada hari Rabu dipersembahkan oleh dua karateka, Ivan Bidu Sirait (putra -55kg) dan Cok Istri Agung Sanistya Rani (putri -61kg), serta pesenam Rifda Irfanaluthfi.

Rifda Irfanaluthfi mampu mempersembahkan emas untuk Indonesia.Rifda Irfanaluthfi mampu mempersembahkan emas untuk Indonesia. (Foto: ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)

Selain tiga emas, Indonesia juga mendapatkan tiga perak dan sembilan perunggu.

Pada hari ini ada 49 emas yang akan diperebutkan lewat cabang renang, squash, menembak, petanque, pencak silat, lawn bowls, karate, hoki es, golf, equestrian, balap sepeda, kriket, tinju, boling, biliard, bulutangkis, dan atletik.

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Klasemen SEA Games: Indonesia Makin Tertinggal dari Malaysia : http://ift.tt/2it2tpp

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Klasemen SEA Games: Indonesia Makin Tertinggal dari Malaysia"

Post a Comment

Powered by Blogger.