Search

Hasil Piala Indonesia: Imbang Lawan Borneo FC, Persija ke Final - detikSport

Samarinda - Persija Jakarta lolos ke final Piala Indonesia 2018. Imbang 1-1 melawan Borneo FC pada leg II semifinal, Macan Kemayoran menang menang agregrat 3-2.

Dalam pertandingan di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (6/7/2019), Persija mempunyai modal bagus dengan keunggulan agregrat 2-1. Keunggulan itu bisa diperlebar dengan gol Ismed Sofyan pada menit ke-33.

Ismed membukukan namanya di papan skor pada pertandingan itu dengan tendangan bebas langsung. Bola tendangannya melengkung ke pojok kiri atas gawang Borneo FC. Keunggulan Persija itu bertahan hingga turun minum.

Pesut Etam baru bisa mencetak gol balasan pada menit ke-58. Berawal dari tendangan sudut, clearance bek Persija yang tak baik membuat Renan Silva bisa mengontrol bola di area kotak penalti.

Tendangan kaki kiri Renan Silva deras mengarah ke kanan gawang Persija, gagal diantisipasi oleh Shahar Ginanjar. Skor menjadi 1-1.

Borneo FC dan Persija sama-sama mendapatkan peluang di sisa pertandingan. Tapi, tak ada yang mendapat gol.

Salah satu peluang terbaik Borneo FC didapat Lerby Eliandry lewat tendangan bebas pada menit-menit akhir babak kedua. Bolanya masih membentur pagar hidup.

Persija masih menunggu pemenang semifinal lainnya antara Madura United vs PSM Makassar. Juku Eja mempunyai keunggulan 1-0 menatap pertandingan di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Bangkalan, Minggu (7/7).

Susunan Pemain:

Borneo FC: Kelvan; Diego M., F. Rachman, Lammers, Javlon; Asri, Dirga Lasut, Terens; Lerby, Conti, Lastori

Persija: Shahar; Ismed, Maman, Tony; Bruno Matos, Novri, Riko, Rohit, Sandi Sute; Simic, Yogi

(cas/fem)

Let's block ads! (Why?)


https://sport.detik.com/sepakbola/liga-indonesia/d-4613745/hasil-piala-indonesia-imbang-lawan-borneo-fc-persija-ke-final

2019-07-06 10:38:47Z
52781692809166

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Hasil Piala Indonesia: Imbang Lawan Borneo FC, Persija ke Final - detikSport"

Post a Comment

Powered by Blogger.