Search

Tentukan Kemenangan Indonesia, Della/Rizki Belum Maksimal

Laporan dari Bangkok

Ahmad Bachrain, CNN Indonesia | Senin, 21/05/2018 23:32 WIB

Bangkok, CNN Indonesia -- Della Destiara Harris/Rizki Amelia Pradipta mengakui masih melakukan kesalahan dalam laga penentu kemenangan Indonesia atas Malaysia di Piala Uber 2018.

Della/Rizki memastikan kemenangan Indonesia atas Malaysia di laga perdana Piala Uber di Stadion Impact Arena, Senin (21/5) sore. Kemenangan mereka diraih melalui perlawanan sengit menghadapi Chow Mei Kuan/Vivian Hoo.

Pertarungan ketat sejak gim pertama. Della/Rizki yang sempat tertinggal di awal-awal laga, mulai mengejar ketinggalan. Mereka membalikkan keadaaan dan menang 24-22.

Begitu pula di gim kedua, pertandingan masih berlangsung sangat ketat. Giliran pasangan Malaysia yang berhasil bangkit setelah sempat tertinggal dari Della/Rizky di awal-awal gim. Chow/Vivian pun berhasil menutup set tersebut dengan skor kemenangan 22-20 sekaligus memaksa hingga set ketiga.
Tentukan Kemenangan Indonesia, Della/Rizki Belum MaksimalDella Destiara Haris/Rizky Amelia Pradipta tampil sebagai ganda kedua dalam laga antara Indonesia dan Malaysia di Piala Uber 2018. (ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/aww/18)
"Kami terlalu ikut permainan mereka. Sudah mulai dibalap jadi bingung. Kami terlalu terburu-buru dan nafsu untuk menang sehingga malah kami yang tertekan," terang Rizki

Della/Rizki juga sebenarnya sudah tampak kelelahan pada gim kedua dengan pukulan-pukulan yang kurang bertenaga. Mereka juga tampak tak mau memaksakan banyak melakukan smes.

Tentukan Kemenangan Indonesia, Della/Rizki Belum Maksimal
Sebaliknya, Chow/Vivian banyak melakukan pukulan keras yang tak mampu dikembalikan pasangan Indonesia itu. Namun di gim ketiga, Della/Rizki bangkit dan mengembalikan dominasi mereka atas lawannya tersebut. Mereka sempat unggul 10 poin dari lawannya. Della/Rizki akhirnya menutup set tersebut dengan 21-12 sekaligus menentukan kemenangan Indonesia 3-1 atas Malaysia.

"Di game ketiga, kami langsung melupakan kekalahan saat di game kedua. Kami juga mulai bermain tidak terlalu bernapsu dengan memukul bola kencang karena mereka justru diuntungkan di situasi itu karena pertahanan mereka kuat," terang Della. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Tentukan Kemenangan Indonesia, Della/Rizki Belum Maksimal : https://ift.tt/2rYcRYt

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Tentukan Kemenangan Indonesia, Della/Rizki Belum Maksimal"

Post a Comment

Powered by Blogger.