Search

Valentino Rossi: F1 Menghasilkan Banyak Uang Dibanding MotoGP

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Yamaha Movistar, Valentino Rossi, mengatakan ajang balapan Formula One (F1) menghasilkan lebih banyak uang dibandingkan kejuaraan MotoGP.

Dalam wawancara eksklusif dengan La Gazzetta Dello Sport dilansir dari Tuttomotori, Rossi membandingkan bayaran antara pebalap top dunia di F1 dan MotoGP.

Semisal Lewis Hamilton yang mendapat gaji sebesar €30 juta atau setara Rp508 miliar setahun. Begitu pula dengan Sebastian Vettel yang dikabarkan mengantongi bayaran lebih tinggi yakni €40 juta (Rp678 miliar).

Berbeda dengan Marc Marquez yang disebut-sebut sebagai pebalap dengan bayaran termahal di MotoGP. Marquez mendapat bayaran sekitar €15 juta (Rp254 miliar) per tahun.

Begitu pula dengan Jorge Lorenzo yang dikabarkan mendapat bayaran tertinggi kedua setelah Marquez. Pebalap Ducati itu disebut-sebut menerima €12,5 juta (Rp212 miliar) per tahun.

Valentino Rossi membandingkan gaji para pebalap F1 yang lebih besar dibandingkan pebalap MotoGP. (Valentino Rossi membandingkan gaji para pebalap F1 yang lebih besar dibandingkan pebalap MotoGP. (FREUTERS/Toru Hanai)
Rossi pun menilai perbedaan bayaran itu sebenarnya tidak cukup adil mengingat gengsi dan tingkat kesulitan yang dialami pebalap MotoGP lebih besar dibandingkan di F1. "Jika melihat dari sisi skill, tingkat risiko yang besar dan upaya keras ketika Anda harus berada terdepan, tentu saja tidak benar," terang The Doctor.

"Tapi banyak dikatakan bahwa ajang F1 lebih terkenal dan merupakan olahraga tingkat dunia. Semua orang punya lebih banyak mobil, tapi sedikit sepeda motor di dunia ini sehingga [F1] lebih banyak menghasilkan banyak uang. Begitulah kenyataannya."

Dalam kesempatan itu, Rossi juga mengomentari pebalap muda F1, Max Verstappen, yang meraih podium pertamanya di grand prix Spanyol pada 2016.

"Melihat yang sudah ia lakukan di mobil tentu saja tak bisa diperdebatkan lagi. Jika Anda mencintai motor sport, Anda akan terkejut dengan talenta hebatnya."

"Tapi bagi saya ia belum cukup paham bahwa ia tidak harus melawan semua orang, dan ia harus fokus berpikir di trek atau performanya. Ia mampu melakukannya dan ia sedikit lagi meraih kejayaan," ucap Rossi. (sry)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Valentino Rossi: F1 Menghasilkan Banyak Uang Dibanding MotoGP : https://ift.tt/2GtbXs1

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Valentino Rossi: F1 Menghasilkan Banyak Uang Dibanding MotoGP"

Post a Comment

Powered by Blogger.