Search

Chelsea vs Barcelona, Duel Emosional Pedro dan Fabregas

Jakarta, CNN Indonesia -- Pertarungan besar antara Chelsea vs Barcelona bakal tersaji pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Selasa (20/2) malam waktu setempat.

Laga dini hari nanti juga bakal menjadi duel emosional bagi dua bintang Chelsea, Pedro Rodriguez dan Cesc Fabregas, yang merupakan dua jebolan Barcelona.

"Ini pertandingan spesial bagi saya. Saya sudah bertahun-tahun lamanya membela tim itu [Barcelona]. Saya banyak teman di sana dan kenangan indah selama membela klub tersebut," ujar Pedro dikutip dari ESPN.

Pedro pernah tampil di Stamford Bridge dengan mengenakan kostum kebanggaan Barcelona menghadapi Chelsea di semifinal Liga Champions 2012.

Tepatnya pada 18 April 2012 di Stamford Bridge, Pedro tampil menghadapi The Blues dari bangku cadangan pada menit ke-66 menggantikan Alexis Sanchez.

Pedro Rodriguez (kiri) pernah mengalami masa-masa indah di Barcelona. (Pedro Rodriguez (kiri) pernah mengalami masa-masa indah di Barcelona. (AFP PHOTO / LLUIS GENE)
Pada laga tersebut, Barcelona kalah 0-1 dari Chelsea. Satu-satunya gol di duel itu dicetak mantan bomber Chelsea Didier Drogba.

Pedro kemudian hengkang ke Chelsea pada 2015 setelah menjadi bagian Barcelona sejak 2004. Winger 30 tahun itu kini harus menghadapi Barcelona di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.

Pedro Rodriguez saat masih berlatih bersama Barcelona. (Pedro Rodriguez (tengah) saat masih berlatih bersama Barcelona. (AFP PHOTO / QUIQUE GARCIA)
"Sebuah masa luar biasa bisa memperkuat tim istimewa. Mereka [Barcelona] adalah salah satu tim raksasa di dunia," ujar Pedro.

"Mungkin lebih mudah untuk bisa meraih gelar di sana dibandingkan di sini [Chelsea], karena mereka punya pemain hebat seperti Lionel Messi dan lainnya, para pemain terbaik di dunia."

Pedro total pernah ikut membawa Barca meraih tiga trofi Liga Champions dan lima gelar juara La Liga Spanyol.

"Untuk alasan ini, saya sangat bahagia pernah menjadi bagian di tim itu dan bisa meraih gelar juara bersama mereka," ucap Pedro.

Fabregas juga merupakan pemain jebolan Barcelona. Sempat hengkang ke Arsenal, Fabregas kembali ke Barcelona pada 2011 hingga 2014. Chelsea kemudian merekrut Fabregas dari Barcelona pada 2014. (har)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Chelsea vs Barcelona, Duel Emosional Pedro dan Fabregas : http://ift.tt/2Cwidg2

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Chelsea vs Barcelona, Duel Emosional Pedro dan Fabregas"

Post a Comment

Powered by Blogger.