Search

Babak Pertama, Persebaya Tertinggal 1-2 Dari PSMS

Jakarta, CNN Indonesia -- Persebaya Surabaya tertinggal 1-2 dari PSMS Medan pada babak pertama perempat final Piala Presiden 2018 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (3/2). PSMS mencetak gol Wilfried Yesso pada menit keempat dan Sadney Urikhop menit ke-41, sedangkan Persebaya hanya bisa melalui eksekusi penalti Irfan Jaya menit ke-33.

Meski minim dukungan di Stadion Manahan, PSMS justru berani mengambil inisiatif serangan pada menit-menit awal pertandingan.

Upaya tim berjuluk Ayam Kinantan itu untuk mencetak gol lebih dahulu pun terwujud saat laga berlum genap lima menit. Berawal dari serangan balik di sektor kiri pertahanan Persebaya. Antoni Putro melepaskan umpan silang yang langsung disambut Yesso melalui sundulan yang merobek gawang kiper Persebaya, Miswar Saputra.

Setelah kebobolan Persebaya terus memberikan tekanan kepada PSMS melalui kedua sisi sayap, gelandang Robertino Pugliara mencoba mencuri peluang tapi dengan cepat dibuang bek PSMS dan hanya menghasilkan sepak pojok.

Pada 10 menit pertama, tensi tinggi diperlihatkan kedua tim yang salih berbalas serangan. Sektor bek kiri Persebaya yang diisi Ruben Sanadi seperti menjadi titik lemah dalam laga itu lantaran terus mendapatkan tekanan dari PSMS.
PSMS Medan terus memberikan kejutan di turnamen Piala Presiden 2018.PSMS Medan terus memberikan kejutan di turnamen Piala Presiden 2018. (ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/aww/18)
Tim asuhan Angel Alfredo Vera kembali mengambil inisiatif menyerang demi bisa menyamakan kedudukan. Kombinasi kerjasama Irfan Jaya dengan Riky Kayame belum juga membuahkan gol.

Tendangan Kayame pada menit ke-11 masih di atas mistar gawang PSMS.

Keasyikan menyerang, lini pertahanan Persebaya kembali dikejutkan Persebaya. Kali ini giliran tendangan Sadney Urikhob yang ditepir Miswar.

Ruben Sanadi menjadi titik yang terus diserang PSMS pada babak pertama.Ruben Sanadi menjadi titik yang terus diserang PSMS pada babak pertama. (ANTARA FOTO/Zabur Karuru/kye/18)
Persebaya menyerang dari semua sisi, kanan, kiri, dan tengah, tetapi belum bisa mencetak gol hingga water break.

Pada menit ke-32, Persebaya mendapat hadiah penalti setelah Kayame dijatuhkan kiper Abdul Rohim. Irfan Jaya yang menjadi eksekutor sukses menyamakan kedudukan menjadi 1-1.

Namun, jelang babak pertama berakhir, PSMS kembali unggul menjadi 2-1 berkat gol dari Sadney Urikhob pada menit ke-41 memanfaatkan serangan balik.

(jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Babak Pertama, Persebaya Tertinggal 1-2 Dari PSMS : http://ift.tt/2E9sRy5

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Babak Pertama, Persebaya Tertinggal 1-2 Dari PSMS"

Post a Comment

Powered by Blogger.