Search

Kelantan FA: Terima Kasih PSM Sudah Melepas Ferdinand

Jakarta, CNN Indonesia -- Kuota pemain asing Kelantan FA lengkap dengan hadirnya Ferdinand Sinaga. Sebelumnya, Kelantan FA lebih dahulu merekrut Cassio De Jesus (Brasil), Do Dong Hyun (Korea Selatan), Magaro Gomis (Perancis), dan Bruno Da Silva Lopes (Brasil).

Ferdinand rencananya bakal diduetkan dengan mantan striker Persija Jakarta, Bruno Lopes, untuk memperkuat lini depan klub berjuluk The Red Warriors (TRW) itu.

Kelantan FA pun mengucapkan rasa terima kasihnya kepada PSM Makassar, klub Ferdinand sebelumnya. Pasalnya, PSM bersedia melepaskan striker 29 tahun itu lebih cepat. Dengan begitu, Ferdinand bisa mengikuti persiapan lebih awal.

"Kontrak pemain berkewarganegaraan Indonesia itu bersama PSM berakhir pada 23 Januari. Kelantan berterima kasih kepada manajemen PSM karena, mengizinkan Sinaga menjalani latihan pra musim bersama TRW," ujar Presiden Kelantan FA, Bibi Ramjani Illias Khan seperti dikutip dari Utusan.

Di Kelantan FA, Ferdinand Sinaga akan diduetkan dengan striker asal Brasil, Bruno Lopes.Di Kelantan FA, Ferdinand Sinaga akan diduetkan dengan striker asal Brasil, Bruno Lopes. (CNN Indonesia/ M. Arby Rahmat)
Bersama juara Liga Super Malaysia dua kali itu, kontrak Ferdinand akan akan berlaku mulai 1 Februari nanti dengan durasi satu tahun ke depan.

Penandatanganan kontrak dilakukan Kamis (4/1). Hadir juga Sekretaris Jenderal Kelantan FA, Husin Deraman dalam penandatanganan kontrak tersebut.

Presiden Kelantan FA, Bibi Ramjani yakin hadirnya Ferdinand dan Bruno Lopes bisa menajamkan lini depan mereka.Presiden Kelantan FA, Bibi Ramjani yakin hadirnya Ferdinand dan Bruno Lopes bisa menajamkan lini depan mereka. (Screenshot via Instagram/@bibiramjani)
Kontrak serupa akan didapat Bruno Lopes. Bersama keduanya, Kelantan FA yakin lini depan timnya akan lebih tajam dibandingkan dengan musim lalu.

"Kelantan FA yakin dan percaya, hadirnya dua penyerang ini mampu menyelesaikan masalah tumpulnya lini depan Kelantan pada musim lalu," Bibi menuturkan.

Berbeda dengan Ferdinand, Bruno Lopes justru belum hadir di Kota Bharu. Menurut Bibi, Bruno Lopes akan tiba di Malaysia pada Kamis malam. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Kelantan FA: Terima Kasih PSM Sudah Melepas Ferdinand : http://ift.tt/2ERCNtw

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Kelantan FA: Terima Kasih PSM Sudah Melepas Ferdinand"

Post a Comment

Powered by Blogger.