Search

Barcelona Tak Bosan di La Liga

Jakarta, CNN Indonesia -- Meski bisa terus menjalani laga-laga di La Liga dengan lancar, pelatih Barcelona Ernesto Valverde tak menganggap La Liga sebagai kompetisi yang membosankan.

Barcelona mampu menang mudah 5-0 meski berlaga di markas Real Betis. Lantaran Atletico Madrid hanya mampu bermain imbang 1-1 lawan Girona, maka Barcelona kini mengantongi selisih 11 angka dari pesaing terdekatnya tersebut.

Meski berada pada posisi yang nyaman di puncak klasemen, Valverde tetap tak menganggap kompetisi La Liga sebagai kompetisi yang membosankan. Valverde tetap menuntut para pemainnya untuk fokus penuh pada tiap pertandingan.

"Bagi kami, La Liga tidak akan jadi liga yang membosankan. Kami akan terus berusaha memenangkan pertandingan, tanpa berspekulasi tentang masa depan."

"Masih ada 18 laga tersisa dan jumlah itu sangat banyak. Karena itu, setiap laga yang kami menangkan akan jadi sebuah langkah yang besar bagi kami," ucap Valverde seperti dikutip dari Marca.

Barcelona tak terhentikan di La Liga musim ini dan kini memimpin 11 poin.Barcelona tak terhentikan di La Liga musim ini dan kini memimpin 11 poin dari Atletico Madrid. (Foto: AFP PHOTO / LLUIS GENE)
Valverde sendiri membuat keputusan berani dengan menurunkan Gerard Deulofeu yang saat ini diisukan akan pergi dari Barcelona.

"Saya tak tahu apa yang akan terjadi dengan Deulofeu. Namun yang pasti saya merasa dia bisa membantu Barcelona di laga ini," ujar Valverde.

Setelah menang atas Betis, Barcelona akan ditunggu oleh laga penting lawan Espanyol di leg kedua perempat final Copa del Rey tengah pekan ini. Pada leg pertama, Barcelona kalah 0-1, sebuah hasil yang menjadi kekalahan perdana Barcelona di kompetisi resmi musim ini. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Barcelona Tak Bosan di La Liga : http://ift.tt/2mYP7Ac

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Barcelona Tak Bosan di La Liga"

Post a Comment

Powered by Blogger.