Search

'Egy Maulana Diminati 95 Persen Klub Indonesia'

Jakarta, CNN Indonesia -- Bapak angkat Egy Maulana Vikri, Subagja Suihan, mengklaim 95 persen klub di Indonesia menginginkan winger Timnas Indonesia U-19 itu jadi pemain dalam komposisi tim mereka.

Bagja yakin dengan penampilan yang ditunjukkan Egy Maulana saat membela Timnas Indonesia U-19 maka mayoritas klub Liga Indonesia tertarik untuk merekrutnya.

Salah satu klub yang telah mengambil langkah serius untuk merekrut Egy Maulana adalah Bali United.

"95 persen klub di Indonesia menginginkan Egy dan Bali Unted jadi klub pertama yang mengajukan penawaran. Saat mereka mengajukan penawaran, Egy masih sekolah," ucap Bagja.

"Saya pegang komitmen dengan Kemenpora, dengan Pak Isnanta (Deputi III Kemenpora), dan kami junjung tinggi komitmen agar Egy menyelesaikan sekolahnya dulu di Ragunan. Kalau sudah selesai sekolahnya, baru bicara ke (klub) profesional,” kata Bagja kepada CNNIndonesia.com.

Egy Maulana Vikri punya skill individu yang membuatnya jadi perhatian banyak pihak.Egy Maulana Vikri punya skill individu yang membuatnya jadi perhatian banyak pihak. (CNN Indonesia/Adhi Wicaksono)
Egy Maulana sendiri sangat menginginkan bisa main di klub Eropa. Sebab itu, Bagja berusaha untuk menghargai keinginan anak angkatnya itu.

“Bagaimanapun Egy harus main di Eropa untuk mewujudkan mimipinya jadi pemain terbaik di dunia,” ucap Bagja.

Terkait besaran nilai kontrak Egy Maulana yang disebut mencapai Rp100 juta per bulan, Bagja tutup mulut. Bahkan dia mengatakan belum pernah mendengar hal tersebut.

“Dari klub luar juga ada yang menawarkan harga. Tapi tidak etis kalau saya sebutkan. Klub yang berani (merekrut) sama Egy pasti punya harga, penawarannya ada. Tapi kalau sudah mencapai kata sepakat baru bicara lebih lanjut. Sampai sekarang belum ada yang deal,” kata Bagja. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya 'Egy Maulana Diminati 95 Persen Klub Indonesia' : http://ift.tt/2z8HJKz

Bagikan Berita Ini

0 Response to "'Egy Maulana Diminati 95 Persen Klub Indonesia'"

Post a Comment

Powered by Blogger.