Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, mengatakan banyak pebalap muda yang berambisi menggantikan posisinya. The Doctor mengeluarkan peringatan untuk para 'pemburu' posisinya.
Rossi masih memiliki kontrak dengan Yamaha hingga akhir musim 2018. The Doctor diprediksi akan pensiun dari MotoGP setelah kontraknya bersama Yamaha berakhir.
Sejumlah pebalap sudah dihubungkan menjadi pengganti Rossi di Yamaha. Dua di antaranya adalah Johann Zarco dan Jonas Folger. Namun, Rossi mengklaim yang mengincar posisinya bukan hanya dua pebalap.
“Banyak pebalap yang ingin mendapatkan posisi saya dan ingin menunggangi sepeda motor saya. Tapi, tidak akan mudah bagi mereka,” ujar Rossi dikutip dari Speedweek.
 Jonas Folger menjadi salah satu pebalap yang mengincar posisi Valentino Rossi. (AFP PHOTO / Robert MICHAEL)
|
“Saya akan terus berusaha mendapatkan hasil maksimal. Sangat penting untuk tampil kuat dan kompetitif, jika tidak Anda sebaiknya tetap di rumah,” sambungnya.
Terkait masa depannya di MotoGP, Rossi akan memutuskan pada awal musim depan. Pebalap 38 tahun itu mengaku tetap tampil di MotoGP jika mampu meraih kemenangan di awal-awal musim.
“Jika saya bisa meraih podium dan kemenangan di enam balapan awal, saya akan terus. Tapi, itu masih lama. Di MotoGP Anda harus memikirkannya hari demi hari,” ucap Rossi.
Sepanjang kariernya di Grand Prix, Rossi merebut sembilan gelar juara dunia, 115 kemenangan, 226 podium, dan 64 posisi pole. Sayang, musim ini Rossi hampir pasti akan gagal menjadi juara dunia setelah mengalami cedera patah tulang, akhir pekan lalu. </span> (nva)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Valentino Rossi: Banyak Pebalap Incar Posisi Saya : http://ift.tt/2wwFxuj
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
Hujan Deras 'Ganggu' Latihan Persib Arahan Mario Gomez
Ahmad Bachrain, CNN Indonesia | Rabu, 07/02/2018 15:18 WIB
Bagikan :
Jakarta, CNN Indonesia… Read More...
Jupe Tak Dapat Kejutan Ulang Tahun di Kuala Lumpur FAJakarta, CNN Indonesia -- Mantan bek Persib Bandung Achmad Jufriyanto akan melakoni debutnya di Liga… Read More...
FOTO: Dani Alves Jadi Kiper Dadakan, PSG Menang Besar[unable to retrieve full-text content]
Mengenakan kostum yang kebesaran, Dani Alves menjadi kiper da… Read More...
Cemburu dengan Sanchez, De Gea Minta Naik Gaji di MUJakarta, CNN Indonesia -- Kedatangan Alexis Sanchez ke Manchester United pada bursa transfer Januari… Read More...
Tim Thomas Indonesia Ubah Susunan Pemain Lawan FilipinaJakarta, CNN Indonesia -- Setelah kemenangan telak atas Maladewa, Selasa (6/2), tim beregu putra Ind… Read More...
0 Response to "Valentino Rossi: Banyak Pebalap Incar Posisi Saya"
Post a Comment