Search

Pelatih Myanmar U-18 Tak Terkesan dengan Kemenangan Indonesia

Pelatih Timnas Myanmar U-18, Rabah Benlarbi, mengaku tak terkesan dengan kemenangan 1-2 yang diraih Indonesia. Kekalahan anak asuhnya disebabkan kepanikan pemain, bukan karena permainan impresif lawan.

"Saya tidak terkesan dengan permainan Indonesia di babak kedua. Jik kami tidak panik dan melakukan beberapa kesalahan, tentu kami akan memenangkan pertandingan," kata Benlarbi seperti dikutip Asean Football.


Myanmar memang sempat unggul 1-0 atas Indonesia lewat aksi Myat Kaung Khant. Tapi, skuat arahan Indra Sjafri berhasil bangkit di babak kedua dengan melesakkan dua gol yang dicatat Egy Maulana Vikri.

Kekalahan di laga perdana menjadi pukulan telak bagi Myanmar. Apalagi mereka harus menanggung malu di hadapan suporter yang memadati Stadion Thuwunna, Selasa (5/9).

Kekalahan ini membuat Myanmar terjerembab di dasar klasemen Grup B tanpa perolehan poin. Sementara Brunei Darussalam dan Indonesia masing-masing berada di urutan pertama dan kedua dengan raihan tiga angka.

Brunei berhak berada di posisi puncak klasemen sementara karena unggul produktivitas gol atas Indonesia. Sebelumnya, Brunei berhasil menumbangkan Filipina 3-2, sementara Indonesia menang 2-1 atas Myanmar.


Selanjutnya, Myanmar wajib meraih kemenangan atas Brunei Darussalam demi menjaga asa peluang lolos ke semifinal. Pertandingan kedua tim bakal dihelat di Stadion Thuwunna, Sabtu (9/9).

Adapun Indonesia akan menghadapi Filipina, Kamis (7/9). Pertandingan bakal digelar di stadion yang sama mulai pukul 18.30 WIB. </span> (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Pelatih Myanmar U-18 Tak Terkesan dengan Kemenangan Indonesia : http://ift.tt/2f1BLA1

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Pelatih Myanmar U-18 Tak Terkesan dengan Kemenangan Indonesia"

Post a Comment

Powered by Blogger.