Kegembiraan atas kemenangan 8-0 tersebut juga menjalar ke Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia, Imam Nahrawi.
"Alhamdulillah, teruslah semangat, optimistis, dan yakin menjadi yang terbaik di ajang ini (Piala AFF U-18]). Kami akan terus mendoakan agar momentum ini benar-benar membawa inspirasi baru bagi kebangkitan sepak bola Indonesia," kata Imam kepada CNNIndonesia.com, Rabu (13/9) petang.
Sambutan gembira juga diiringi dengan harapan agar Rachmat Irianto dan kawan-kawan tidak kehilangan fokus menghadapi babak semifinal yang akan berlangsung Jumat (15/9).
|
Kemenangan besar yang menggaransi tiket ke babak semifinal juga ditanggapi positif oleh Sekretaris Menteri Pemuda dan Olahraga, Gatot S. Dewabroto.
"Tentu saja senang banget, karena itu modal besar untuk lolos ke semifinal," terang Gatot.
|
Sebelumnya menaklukkan Brunei, Indonesia menang lawan Myanmar dan Filipina dengan skor 2-1 dan 9-0, serta kalah lawan Vietnam dengan skor 0-3.
Baca Kelanjutannya Menpora Sambut Gembira Pesta Gol Timnas Indonesia U-19 : http://ift.tt/2y5hSQsBagikan Berita Ini
0 Response to "Menpora Sambut Gembira Pesta Gol Timnas Indonesia U-19"
Post a Comment