Dengan karakter sirkuit yang cepat, Sirkuit Red Bull Ring memang kurang cocok dengan motor M1. Musim lalu, Rossi hanya mampu finis posisi keempat di belakang duo Ducati, Andrea Iannone dan Andrea Dovizioso, serta Jorge Lorenzo.
“Sekarang kami akan tampil di Sirkuit Austria, yang bukan tempat favorit kami, tapi saya berharap bisa meraih hasil bagus,” ujar Rossi seperti dikutip dari situs resmi MotoGP.
Meski Red Bull Ring tidak cocok dengan Yamaha M1, tapi Rossi senang dengan waktu bergulirnya balapan. Pebalap 38 tahun itu meyakini jeda hanya satu pekan antara GP Republik Ceko dengan GP Austria akan sangat membantunya.
|
“Bisa kembali ke trek secepatnya sangat penting, terutama setelah tes Senin di Brno, di mana kami mencoba banyak hal. Sepanjang akhir pekan di Ceko kami mampu tampil cepat di semua kondisi, dan tes membuat kami mengerti kondisi motor lebih baik lagi,” ujar Rossi.
Rossi memasuki GP Austria dengan berada di posisi keempat klasemen MotoGP 2017, tertinggal 22 poin dari Marc Marquez di puncak klasemen. Rossi pun berharap bisa memangkas jarak dengan Marquez pada balapan di Red Bull Ring.
“Saya merasa nyaman dengan M1 sekarang, saya bisa menungganginya dengan lebih baik. Saya senang dan berharap bisa meraih podium di setiap balapan. Kejuaraan masih terbuka lebar, dan penting bagi kami untuk meraih poin sebanyak mungkin,” ucap Rossi. </span> (har)
Baca Kelanjutannya Valentino Rossi Berusaha Realistis di GP Austria : http://ift.tt/2vQk6FlBagikan Berita Ini
0 Response to "Valentino Rossi Berusaha Realistis di GP Austria"
Post a Comment