Search

Timnas Indonesia Berpeluang Lawan Cristiano Ronaldo

Di tengah euforia SEA Games 2017, Timnas Indonesia akan menjalani laga persahabatan melawan Fiji di Stadion Patriot Candrabhaga pada 2 September. Setelah itu, Indonesia berpeluang melawan Portugal.

Hal itu dikonfirmasi Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria dalam diskusi bersama para awak media di Kantor PSSI, Rabu (23/8) sore.


"Kenapa Fiji? Kami sudah pendekatan dengan banyak federasi (sepak bola), kebetulan yang kosong untuk [tim] senior itu Fiji dulu," kata Tisha.

"Kami juga dapat undangan dari Portugal juga sebenarnya, kemudian Mauritania dan Palestina. Tapi sepertinya Palestina tidak bisa karena ada kualifikasi Piala AFC," katanya menambahkan.

Ketika ditanyakan kemungkinan penyerang Real Madrid Cristiano Ronaldo hadir jika Indonesia lawan Portugal, Tisha hanya menjawab singkat. "Inginnya sih begitu ya, supaya ada bintangnya datang," ucapnya.

"FIFA Match Day diakui FIFA. Seluruh pengajuan [laga persahabatan] di sana, sehingga sulit sekali cari lawan yang jadwalnya bisa tepat buat kami."


Lebih lanjut, Tisha mengatakan para skuat Merah Putih akan berkumpul pada 30 Agustus. Untuk susunan pemain, lanjutnya, berdasarkan dari masukan pelatih Luis Milla.

"Saya tidak mau ganggu [Milla] dulu, tapi Milla sudah kasih catatan bahwa irisannya [campuran pemain junior dan senior] banyak," ujar Tisha. </span> (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Indonesia Berpeluang Lawan Cristiano Ronaldo : http://ift.tt/2wnpHmt

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia Berpeluang Lawan Cristiano Ronaldo"

Post a Comment

Powered by Blogger.