Seperti diberitakan sebelumnya, para Bobotoh, penggemar berat Persib, banyak yang menginginkan Kiatisuk ke Persib. Itu setelah Djadjang Nurdjaman mundur dari posisi pelatih Maung Bandung usai kala 1-2 dari Mitra Kukar.
Akun Instagram sang mantan pemain skuat Gajah Perang itu pun diserbu para Bobotoh. Mereka berharap Zico, sapaan akrab Kiatisuk, bersedia menangani Persib.
Dihubungi CNNIndonesia.com, Umuh pun melihat bukan mustahil bagi Persib mendatangkan Kiatisuk.
"Tentu secara pribadi, saya setuju dengan keinginan Bobotoh agar dia (Kiatisuk) bisa melatih Persib. Pasti bakal bagus," ujar Umuh.
"Bisa jadi juga ada kemungkinan ia bisa bawa para pemain bagus Thailand ke Persib jika melatih di sini."
Salah satu kriteria yang membuatnya cocok adalah asal Kiatisuk yang merupakan pelatih dari Asia Tenggara.
"Kalau saya lihat, ia berasal dari Asia Tenggara dan tak terlalu sulit beradaptasi karena kulturnya tidak jauh berbeda."
"Tapi itu kan tanggapan pribadi saya, bukan atas nama Persib. Tentu saja harus dibicarakan dulu di tingkat manajemen klub soal nama-nama kandidat pelatih Persib," tutur Umuh.
Terlebih, ia menilai bukan perkara mudah mendatangkan Kiatisuk ke Persib. Apalagi setelah pelatih 43 tahun itu resmi melatih klub Liga Primer Thailand, Port FC, usai mundur dari Thailand pada April lalu. (bac/jun)
Baca Kelanjutannya Umuh Tertarik Bawa Kiatisuk ke Persib : http://ift.tt/2u3dMIzBagikan Berita Ini
0 Response to "Umuh Tertarik Bawa Kiatisuk ke Persib"
Post a Comment