Search

Jadwal Siaran Langsung Grup G Piala Dunia 2018

Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Belgia dan timnas Inggris menjadi dua tim yang diunggulkan di Grup G Piala Dunia 2018. Dua tim lainnya yang menjadi pelengkap adalah Panama dan Tunisia.

Laga perdana Grup G dimulai pada 18 Juni 2018. Pada hari tersebut, timnas Belgia akan bertanding lawan Panama di Fisht Olympic Stadium, Sochi.

Timnas Belgia sebelumnya sudah 19 kali masuk kualifikasi Piala Dunia sejak 1930, dengan 12 di antaranya lolos ke putaran final. Pencapaian terbaik De Rode Duivels adalah berada di peringkat keempat di Piala Dunia 1986.

Tahun ini, penyerang Eden Hazard bakal menjadi salah satu andalan timnas Belgia. Pemain berusia 26 tahun tersebut memiliki kecepatan dan kemampuan mencetak gol yang akurat serta berbahaya bagi tim lawan.
Meski memiliki skuat muda timnas Inggris memiliki target juara Piala Dunia 2018.Meski memiliki skuat muda timnas Inggris memiliki target juara Piala Dunia 2018. (REUTERS/David Klein)
Berbeda dengan Belgia, ini adalah pertama kalinya Panama berpartisipasi di Piala Dunia. Los Canaleros memastikan lolos ke Piala Dunia 2018 usai menempati peringkat ketiga kualifikasi zona CONCACAF pada 10 November 2017.
Kontroversi menyelimuti sukses timnas Panama lolos ke Piala Dunia 2018. Pasalnya, pada pertandingan terakhir kualifikasi zona CONCACAF, timnas Panama menang 2-1 atas Kosta Rika lewat 'gol hantu' Gabriel Torres.

Setelah pertandingan timnas Belgia vs Panama, laga Grup G Piala Dunia 2018 dilanjutkan dengan pertemuan Tunisia vs Inggris di Volgograd Arena pukul 01.00 WIB pada Sabtu (19/6).

Timnas Panama dan Tunisia diklaim sebagai pelengkap di Grup G Piala Dunia 2018.Timnas Panama dan Tunisia diklaim sebagai pelengkap di Grup G Piala Dunia 2018. (REUTERS/Carlos Lemos)
Timnas Inggris akan berupaya meraih kemenangan dalam laga tersebut. Tiga poin pertama sangat penting untuk The Three Lions sebelum melakoni laga kedua melawan Panama, lalu Belgia di pertandingan pamungkas. Piala Dunia Rusia 2018 berlangsung pada 14 Juni sampai 15 Juli mendatang. Semua laga ajang sepak bola terbesar dunia edisi ke-21 tersebut disiarkan langsung Trans TV, Trans 7, dan Transvision.

Berikut jadwal siaran langsung Grup G Piala Dunia 2018:

Senin, 18 Juni 2018 pukul 22.00 WIB:
Belgia vs Panama di Fisht Olympic Stadium, Sochi

Selasa, 19 Juni 2018 pukul 01.00 WIB:
Tunisia vs Inggris di Volgograd Arena, Volgograd

Sabtu, 23 Juni 2018 pukul 19.00 WIB:
Belgia vs Tunisia di Otkritie Arena, Moscow

Minggu, 24 Juni 2018 pukul 19.00 WIB:
Inggris vs Panama di Nizhny Novgorod Stadium, Nizhny Novgorod

Jumat, 29 Juni 2018 pukul 01.00 WIB:
Panama vs Tunisia di Mordovia Arena, Saransk

Jumat, 29 Juni 2018 pukul 01.00 WIB:
Inggris vs Belgia, di Kaliningrad Stadium, Kaliningrad (sry/jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Jadwal Siaran Langsung Grup G Piala Dunia 2018 : https://ift.tt/2sRbScK

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jadwal Siaran Langsung Grup G Piala Dunia 2018"

Post a Comment

Powered by Blogger.