Search

Timnas Indonesia vs Mongolia: Evan Dimas Starter

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, memasang Evan Dimas Darmono sebagai starter saat menghadapi Mongolia pada pertandingan kedua Grup H kualifikasi Piala Asia U-23 2018 di Stadion Nasional Thailand, Bangkok, Jumat (21/7).

Dalam susunan pemain yang diterima CNNIndonesia.com, Milla mengganti sebagian besar pemain dari pertandingan pertama ketika melawan Malaysia. Hanya Bagas Adi Nugroho, Muhammad Hargianto, Septian David Maulana, dan Marinus Manewar yang dipertahankan Milla.


Milla merespons kritikan yang didapatnya dari suporter Timnas Indonesia melalui media sosial usai kekalahan 0-3 dari Malaysia, Rabu (19/7). Ketika itu Milla dikritik karena mencadangkan Evan Dimas dan Hansamu Yama.

Evan Dimas baru dipasang di babak kedua. Masuknya gelandang Bhayangkara FC itu menghidupkan lini tengah Indonesia di babak kedua.

Kiper Satria Tama yang tampil buruk di pertandingan pertama dicadangkan Milla. Untuk kiper di bawah mistar gawang, Milla mempercayai Kurniawan Kartika Ajie.


Timnas U-22 wajib menang atas Mongolia untuk menjaga peluang lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2018 yang akan digelar di China, Januari 2018. Indonesia saat ini berada di dasar klasemen Grup H setelah dibantai Malaysia.

Susunan pemain

Timnas Indonesia: Kurniawan Kartika Ajie; Gavin Kwan Adsit, Bagas Adi Nugroho, Hansamu Yamaha, Rezaldi Hehanusa, Osvaldo Haay; Septian David Maulana, Evan Dimas Darmono, Muhammad Hargianto, Saddil Ramdani; Marinus Manewar. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Indonesia vs Mongolia: Evan Dimas Starter : http://ift.tt/2gPut5u

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Timnas Indonesia vs Mongolia: Evan Dimas Starter"

Post a Comment

Powered by Blogger.