Nova Arifianto, CNN Indonesia | Minggu, 13/05/2018 23:52 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Mohamed Salah menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Inggris 2018 dengan 32 gol atau unggul dua gol dari Harry Kane.Penyerang Liverpool asal Mesir itu mencetak satu gol pada pekan ke-38 Liga Inggris 2018 sekaligus merupakan gol pembuka ke gawang Brighton & Hove Albion.
Salah yang musim ini bermain 36 kali berhasil mencetak 32 gol sekaligus memecahkan rekor gol Liga Primer Inggris dengan format 38 pertandingan, melewati rekor Alan Shearer, Cristiano Ronaldo, dan Luis Suarez.Gol terbanyak Salah dalam satu pertandingan dicetak ketika Liverpool menghadapi Watford (17/3). Dalam kemenangan 5-0 tersebut, Salah mencetak empat gol.
![]() |
Kane yang merupakan pencetak gol terbanyak dalam dua musim beruntun harus puas berada di peringkat kedua dalam daftar produktivitas gol.
Musim ini jumlah gol Kane lebih banyak dari musim 2015/2016 dan 2016/2017, namun masih tertinggal dua gol dari Salah.
Daftar pencetak gol terbanyak Liga Inggris 2018
Mohamed Salah (Liverpool) 32 gol
Harry Kane (Tottenham Hotspur) 30 gol
Sergio Aguero (Manchester City) 21 gol
Jamie Vardy (Leicester City) 20 gol
Raheem Sterling (Manchester City) 18 gol
Romelu Lukaku (Manchester United) 16 gol
Roberto Firmino (Liverpool) 15 gol
Alexandre Lacazette (Arsenal) 14 gol
Gabriel Jesus (Manchester City) 13 gol
Son Heung-min (Tottenham Hotspur) 12 gol
Eden Hazard (Chelsea) 12 gol
Glenn Murray (Brighton & Hove Albion) 12 gol (har)
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Mohamed Salah Pencetak Gol Terbanyak Liga Inggris 2018"
Post a Comment