Putra Permata Tegar Idaman & Ahmad Bachrain, CNN Indonesia | Senin, 14/05/2018 14:30 WIB
Laga Australia lawan Samoa Amerika merupakan laga kualifikasi Piala Dunia 2002. Duel bersejarah tersebut berlangsung di International Sports Stadium, Coffs Harbour, Australia, April 2001.
Australia sudah menunjukkan gelagat bakal menang besar karena mereka sudah unggul 6-0 saat pertandingan baru berjalan 20 menit. Ketika babak pertama usai, 'Socceroos' sudah unggul 16-0.Situasi tak berubah di babak kedua. Australia mencetak 15 gol tambahan sekaligus membuat pertandingan berakhir dengan skor 31-0.
![]() |
Bukan hanya memegang rekor kemenangan terbesar, pemain Australia, Archie Thompson juga memegang rekor sebagai pencetak gol terbanyak dalam sebuah laga internasional. Thompson menorehkan 13 gol ke gawang Samoa Amerika di laga tersebut.
"Tak ada satu pun yang benar-benar menjadi pemenang. Ini sebuah aib, memalukan," ucap Farina seperti dikutip dari Telegraph.
Sementara itu, Thomson yang memegang rekor pencetak gol dalam satu pertandingan juga tidak terlalu senang dengan torehannya tersebut."Memecahkan rekor dunia adalah sebuah mimpi yang jadi nyata karena hal itu tak datang setiap hari. Namun kalian harus lihat tim yang menghadapi kami dan mulai bertanya. Kami sebetulnya tak perlu memainkan laga seperti ini," ucap Thompson seperti dikutip dari CBC Sports.
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Australia Punya Rekor Kemenangan Terbesar 31-0 di Piala Dunia"
Post a Comment