Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Malaysia yang membela tim Monster Yamaha Tech 3, Hafizh Syahrin, akan menghadapi tantangan baru menjelang seri
MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Minggu (8/4). Debutan di kelas MotoGP itu belum pernah mengendarai motor Yamaha YZR-M1 di sirkuit sepanjang 4,805 kilometer tersebut. Hal itu berbeda dengan balapan seri perdana di MotoGP Qatar. Sebelum menjalani balapan di Sirkuit Losail, Hafizh sudah menjajal tunggangannya di sirkuit itu dalam sesi tes pramusim pada awal Maret.
Pebalap 23 tahun itu mengaku mempersiapkan diri dengan keras jelang MotoGP Argentina, salah satunya dengan mempelajari sirkuit melalui video tayangan MotoGP.
 Hafizh Syahrin (kiri) belum pernah mengendarai motor Yamaha YZR-M1 di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Argentina. (AFP PHOTO / Toshifumi KITAMURA)
|
"Saya mencoba fokus pada kondisi fisik dan pikiran saya di Argentina. Saya siap untuk putaran kedua dan sangat bersemangat untuk menunggangi 'kuda gila' saya lagi," kata Hafizh dikutip
Crash.
"Sejak balapan di Qatar saya banyak belajar. Saya lihat cuplikan MotoGP tahun lalu untuk melihat apa yang pebalap lakukan di sesi kualifikasi dan balapan. Saya pikir saya bisa mendapat pengalaman dengan melihatnya dan saya akan melakukan adaptasi," sambungnya.
Hafizh hanya memiliki pengalaman membalap di Argentina ketika masih berada di kelas Moto2. Sejak 2014 hingga 2017, capaian terbaik Hafizh di Sirkuit Termas de Rio Hondo adalah finis di peringkat keenam pada musim balap 2016.
Manajer Tim Monster Yahama Tech 3 Herve Poncharal mengakui Hafizh harus banyak belajar mengenai lintasan Termas de Rio Hondo.
Poncharal menyebut sirkuit itu sebagai tempat yang tepat untuk dinikmati dan menghabiskan banyak waktu di sana. Tata letak yang indah membuat sirkuit tersebut sangat menarik dari sisi teknis balapan.
"Mengenai dua pembalap kami, saya yakin Yamaha YZR-M1 selalu cepat di sana. Hafizh harus mempelajari trek ini. Tapi sejak dia bergabung bersama kami, dia sangat impresif dan dia akan semakin nyaman mengendarai [motor Yamaha YZR] M1 di sirkuit ini," ujar Poncharal. (nva/ptr)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Hafizh Syahrin Banyak Belajar Jelang MotoGP Argentina : https://ift.tt/2GyEJr9
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
FOTO: Manchester United Tunda Pesta Manchester City[unable to retrieve full-text content]
Manchester United membuat Manchester City harus menunda pesta… Read More...
Start dari Posisi Ke-11, Rossi Salahkan Ban dan AspalJakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi, menyebut ban motor dan aspal lin… Read More...
Simeone Sebut Skuat Madrid Lebih Bagus dari BarcelonaJakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Atletico Madrid, Diego Simeone, menilai Real Madrid memiliki … Read More...
Marquez: Cara Balapan Jack Miller Seperti Menunggangi BantengJakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Repsol Honda, Marc Marquez, memuji cara balapan pebalap Pramac Rac… Read More...
Prediksi MotoGP Argentina 2018Jakarta, CNN Indonesia -- MotoGP Argentina di Sirkuit Termas de Rio Hondo, Senin (9/4) din… Read More...
0 Response to "Hafizh Syahrin Banyak Belajar Jelang MotoGP Argentina"
Post a Comment