Ahmad Bachrain , CNN Indonesia | Rabu, 03/01/2018 03:30 WIB
Jakarta, CNN Indonesia -- Ambisi Barcelona untuk mendatangkan Philippe Coutinho bukan rahasia lagi. Meski demikian, negosiasi untuk membeli playmaker Liverpool tersebut masih mengalami jalan buntu.Pasalnya, The Reds belum bersedia melepas pemainnya tersebut. Kecuali jika Blaugrana bersedia merogoh kocek lebih dalam untuk membeli pemain asal Brasil tersebut, bukan tak mungkin tim arahan Juergen Klopp itu bakal melepas pemainnya.
Tak ayal, Barca bisa memecahkan rekor pembelian khusus di jendela transfer tengah musim tersebut di Spanyol dan dunia.
|
Liverpool sendiri saat ini baru saja memecahkan rekor pembelian termahal klub tersebut sepanjang sejarah dengan mendatangkan bek Virgil van Dijk dengan nilai €84 juta (setara Rp1,3 triliun).
Sementara itu, rekor pembelian pemain tengah musim di Spanyol saat ini belum terpecahkan.
Rekor itu masih menjadi milik Klaas-Jan Huntelaar yang dibeli Real Madrid pada Januari 2009 dari Ajax. Huntelaar dibeli Madrid saat itu dengan nilai €27 juta (Rp439 miliar). (bac) Baca Kelanjutannya Barca Bisa Pecahkan Rekor Tengah Musim Pembelian Coutinho : http://ift.tt/2qhyy7qBagikan Berita Ini
0 Response to "Barca Bisa Pecahkan Rekor Tengah Musim Pembelian Coutinho"
Post a Comment