Jakarta, CNN Indonesia -- Marc Marquez mengatakan hubungannya dengan Andrea Dovizioso amat baik. Ia bahkan mengaku respek dengan determinasi tinggi pebalap Ducati, Andrea Dovizioso, tersebut. Meski demikian, pebalap Spanyol itu menegaskan balapan tak mengenal teman.
Hanya Dovizioso, satu-satunya pebalap yang mampu memberikan tekanan kepadanya pada akhir seri MotoGP 2017. Marquez sendiri dinobatkan sebagai juara dunia setelah finis di peringkat ketiga MotoGP Valencia.
Sedangkan Dovizioso yang terus membuntuti di posisi kedua tak mampu menggagalkan kemenangan Marquez karena terjatuh saat balapan di Sirkuit Ricardo Tormo menyisakan lima lap lagi.
“Kami memiliki hubungan baik dengan Dovizioso dan dia adalah pria yang sangat baik. Tapi saat kami berada di trek, pertempuran ada di sana, di Austria, Motegi dan selama balapan. Hal itu normal,” ungkap Marquez dikutip dari
Crash.
“Kami saling menghormati dan memiliki hubungan baik, tapi ketika Anda berada di trek, Anda akan berjuang untuk meraih keininan dan setiap pebalap ingin berada terdepan.”
 Marc Marquez keluar sebagai juara dunia MotoGP 2017. (AFP PHOTO / JOSE JORDAN)
|
Marquez juga memaklumi jika kerap ada percikan konflik di antara para pebalap selama bersaing berebut yang terbaik. Ia beranggapan, setiap pebalap punya isi kepala berbeda-beda dalam merespons situasi. “Beberapa pebalap menerimanya lebih baik, sebagian lagi buruk, itu juga karena perbedaan karakter. Tapi saya mengerti, ini adalah balapan dan ketika helm sudah di kepala, Anda tidak memiliki teman.”
“Ketika Anda di luar trek, Anda boleh memiliki teman, tapi di dalam sirkuit, Anda harus berjuang mencapai tujuan Anda,” tegas Marquez.
Marquez sendiri berada pada posisi ketiga usai melakoni tes di Valencia pascabalapan. Ia berselisih 0,312 detik dari pebalap tercepat, Maverick Vinales di tes tersebut.
Sedangkan posisi kedua diraih Johann Zarco. Valentino Rossi berada di posisi keempat dengan perbedaan 0,330 detik dari Vinales.
(bac)
Let's block ads! (Why?)
Baca Kelanjutannya Marquez: Dovizioso Pria Baik, Tapi Balapan Tak Kenal Teman : http://ift.tt/2AKe6NB
Bagikan Berita Ini
Related Posts :
LIVE: Sriwijaya FC vs Arema di Piala Presiden
Sriwijaya FC dan Arema siap bertarung di Stadion Manahan Solo, Minggu (4/2), pada memperebutkan sat… Read More...
Pelatih Persija Pilih Piala AFC Ketimbang Piala PresidenSolo, CNN Indonesia -- Pelatih Persija Jakarta, Stefano 'Teco' Cugurra, tidak ragu menentukan skala … Read More...
Babak Pertama: Sriwijaya FC vs Arema Masih ImbangJakarta, CNN Indonesia -- Pertandingan perempat final Piala Presiden 2018 antara Sriwijaya FC vs Are… Read More...
Simic dan Lilipaly di Puncak Top Skor Piala Presiden 2018Jakarta, CNN Indonesia -- Persaingan gelar top skor Piala Presiden 2018 semakin sengit setelah penye… Read More...
Kevin/Marcus Juara, Indonesia Rebut Dua Gelar India TerbukaJakarta, CNN Indonesia -- Pebulutangkis ganda putra Indonesia, Kevin Sanjaya/Marcus Gideon, memastik… Read More...
0 Response to "Marquez: Dovizioso Pria Baik, Tapi Balapan Tak Kenal Teman"
Post a Comment