Gelar keempat bagi Liliyana datang di Kejuaraan Dunia 2017. Bersama Tontowi Ahmad, Liliyana berhasil menjadi juara usai menaklukkan unggulan pertama Zheng Siwei/Chen Qingchen, Minggu (27/8).
Tontowi/Liliyana keluar sebagai pemenang dengan skor 15-21, 21-16, 21-15 dalam pertarungan yang berlangsung selama 54 menit di Emirates Arena, Glasgow, Skotlandia.
Tontowi Ahmad dan Liliyana Natsir selalu berhasil meraih medali di Kejuaraan Dunia Bulutangkis. (REUTERS/Russell Cheyne)
|
Tiga gelar juara dunia Liliyana sebelumnya ada pada tahun 2005 dan 2007 (bersama Nova Widianto) dan 2013 (bersama Tontowi).
Secara keseluruhan, status juara dunia 2017 ini juga membuat Liliyana kini berdiri sejajar dengan sejumlah pebulutangkis top China yang sudah mengoleksi empat gelar juara dunia, yaitu Gao Ling, Cai Yun, dan Fu Haifeng.
Rekor gelar juara dunia terbanyak sendiri saat ini masih digenggam oleh Lin Dan (China), Park Joo-bong (Korea), dan Zhao Yunlei (China) dengan torehan lima gelar. Lin Dan sebenarnya punya peluang menjadi pebulutangkis tersukses, namun ia kalah dari Viktor Axelsen di final Kejuaraan Dunia 2017.
Liliyana Natsir dua kali jadi juara dunia bersama Tontowi Ahmad. (AFP PHOTO / ANDY BUCHANAN)
|
Kejuaraan Dunia Bulutangkis saat ini merupakan ajang tahunan namun tak akan digelar di tahun pelaksanaan Olimpiade, seperti misalnya pada 2016 lalu.
Baca Kelanjutannya Jadi Juara Dunia, Liliyana Natsir Dekati Rekor Lin Dan : http://ift.tt/2wBlGepBagikan Berita Ini
0 Response to "Jadi Juara Dunia, Liliyana Natsir Dekati Rekor Lin Dan"
Post a Comment