Badurgov adalah seorang pegiat fitnes asal Kazakhstan. Demi menyempurnakan aksinya, ia membuat potongan rambut yang serupa dengan McGregor. Tak hanya itu, Badurgov juga menambahkan tato temporer pada tubuhnya agar mirip McGregor.
Setelah penampilannya mirip McGregor, ia pun berjalan ke arah Pantai Muscle dengan diiringi beberapa orang yang bertingkah seperti bodyguard.
Meski Badurgov memiliki tubuh yang lebih berotot dibandingkan McGregor, namun orang-orang yang ada di pantai tersebut tetap melihat Badurgov sebagai McGregor.
'McGregor palsu' ini pun langsung berbaur dengan sejumlah orang yang tengah melakukan aktivitas fitnes di pinggir pantai. 'McGregor palsu'bahkan mengundang decak kagum saat ia memamerkan kehebatannya melakukan 'pull-up' di palang besi.
Sosok Conor McGregor benar-benar menarik perhatian publik jelang laga lawan Floyd Mayweather Jr. (Foto: Action Images via Reuters/Paul Childs)
|
'McGregor palsu' lalu kembali berjalan menyisiri pantai dan bertemu seorang wanita. Wanita itu langsung histeris melihat 'McGregor palsu'. Badurgov pun dengan ramah mengajak wanita itu berfoto bersama.
Keriuhan terus terjadi hingga 'McGregor palsu' kembali ke mobil. Meski Badurgov telah duduk di kursinya, namun para penggemarnya tak henti-hentinya meminta foto bersama. Sebagai 'McGregor palsu', Badurgov pun dengan sabar melayani permintaan tersebut.
Aksi 'prank' ini diakhiri foto bersama dengan kamera ponsel milik Badurgov. Ia pun mengucapkan 'terima kasih' kepada seluruh orang yang ada di sana. Badurgov benar-benar sukses menjalankan perannya sebagai McGregor dalam aksi ini.
Aksi Islam Badurgov jadi Conor McGregor bisa dilihat di sini:
[Gambas:Youtube](ptr)
Baca Kelanjutannya McGregor Palsu Gemparkan Los Angeles : http://ift.tt/2tLldFABagikan Berita Ini
0 Response to "McGregor Palsu Gemparkan Los Angeles"
Post a Comment