Search

Luis Milla: Timnas Indonesia U-22 Luar Biasa

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, mengaku puas melihat penampilan timnya ketika mengalahkan Mongolia 7-0 pada pertandingan kedua Grup H kualifikasi Piala Asia U-23 2018 di Stadion Nasional Thailand, Bangkok, Jumat (21/7).

Timnas U-22 mampu bangkit dari kekalahan di pertandingan pertama dari Malaysia. Tidak tanggung-tanggung, tim Garuda Muda berhasil menang tujuh gol tanpa balas ke gawang Mongolia.


Dua gol dari Saddil Ramdani, dua gol Gavin Kwan Adsit, dan satu gol masing-masing dari Marinus Manewar, Septian David Maulana, Osvaldo Haay memastikan kemenangan 7-0 Indonesia melawan Mongolia.

“Pemain bermain luar biasa di laga ini. Selamat untuk pemain. Kami bisa bangkit usai kekalahan atas Malaysia. Apresiasi untuk kerja keras pemain, semangat tidak kenal putus asa. Itu menjadi kunci kemenangan kami hari ini atas Mongolia,” ujar Milla usai pertandingan.

Lebih lanjut pelatih asal Spanyol itu memberikan pujian untuk suporter Timnas Indonesia yang memberikan dukungan tidak kenal lelah di Stadion Nasional Thailand.


“Semua pemain adalah penting. Terima kasih juga kepada pendukung Timnas Indonesia yang mendukung kami secara langsung di Stadion. Mereka sangat fanatik dan sangat mencintai Timnas,” ucap Milla.

Kemenangan atas Mongolia membuka peluang Indonesia untuk lolos otomatis ke putaran final. Jika mampu mengalahkan Thailand di pertandingan terakhir, Minggu (23/7), Indonesia memiliki peluang lolos yang sangat besar. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Luis Milla: Timnas Indonesia U-22 Luar Biasa : http://ift.tt/2tNzL2N

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Luis Milla: Timnas Indonesia U-22 Luar Biasa"

Post a Comment

Powered by Blogger.