Search

Luis Milla Sebut Persaingan di Grup H Merata

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih Timnas Indonesia U-22, Luis Milla, mematok target lolos Kualifikasi Piala Asia U-23 2018 meski harus bersaing dengan dua tim kuat Asia Tenggara di Grup H, Malaysia dan Thailand.

Selain Malaysia dan Thailand, Indonesia juga harus menghadapi Mongolia di fase grup.


Rombongan Timnas Indonesia U-22 telah tiba di Bangkok sejak Senin (10/7). Evan Dimas dkk bakal menghadapi Malaysia di fase Kualifikasi Grup H Piala Asia U-23, Rabu (19/7).

Milla sendiri mengaku senang dengan kondisi fisik pemain yang siap tempur melawan Malaysia. Ia berharap bisa memetik kemenangan untuk mencapai target lolos fase grup.

"Saya senang dengan kondisi tim yang sudah siap untuk bertanding. Kami respek semua lawan," kata Milla saat konferensi pers jelang pertandingan lawan Malaysia di Bangkok, Selasa (18/7).

"Tiga tim semuanya kuat, punya kelebihan dan gaya permainan yang berbeda. Targetnya tetap sama, lolos kualifikasi," ujarnya.


Indonesia wajib meraih tiga poin atas Malaysia untuk menjaga peluang lolos. Peluang skuat Garuda terbuka lebar mengingat Malaysia tidak diperkuat enam pemain terbaiknya.

Setelah menghadapi Malaysia, Indonesia masih harus menghadapi dua tim lainnya di Grup H. Evan Dimas dkk akan menghadapi Mongolia (21/7) dan Thailand selaku tuan rumah sekaligus favorit juara grup. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Luis Milla Sebut Persaingan di Grup H Merata : http://ift.tt/2uxWuDX

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Luis Milla Sebut Persaingan di Grup H Merata"

Post a Comment

Powered by Blogger.