Search

Hadapi Persiba, PSM Ingin Perbaiki Rekor Tandang

Jakarta, CNN Indonesia -- Pelatih PSM Makassar, Robert Rene Alberts, bertekad memperbaiki rekor laga tandang timnya kala melawat ke markas Persiba Balikpapan, di Stadion Parikesit, Rabu (12/7) sore ini.

PSM sejauh ini memang memiliki catatan laga tandang yang kurang menggembirakan.

"Kami ingin memperbaiki rekor tandang dan ini momentum yang sangat tepat," kata Alberts seperti yang dikutip dari rilis resmi yang diterima CNNIndonesia.com.


Laga ini akan mempertemukan posisi puncak klasemen sementara Liga 1 dengan penghuni dasar klasemen.

Seperti yang diketahui, PSM berada di peringkat puncak dengan perolehan 26 poin. Sementara Persiba berada di posisi ke-18 dengan empat poin.

Kendati begitu, Alberts memprediksi pertandingan akan berlangsung sengit mengingat PSM ingin memperlebar jarak dengan tim di bawahnya dan memperbaiki rekor tandang yang selama ini belum maksimal. Sedangkan kubu tuan rumah tentu ingin bangkit dan meraih poin maksimal di kandang.


"Bagi kami semua pertandingan di Liga 1 layaknya pertandingan final. Semuanya pertandingan penting dan harus dimenangkan," ucap Alberts.

"Semua tim memiliki peluang yang sama untuk memenangkan pertandingan" katanya menambahkan.

PSM belum lagi menang dalam dua pertandingan tandang terakhir. Mereka kalah 1-2 dari Persib (5/7) dan 1-2 dari Semen Padang (8/6).

Menghadapi Persiba, Alberts mengatakan sudah mempersiapkan segala sesuatunya dengan baik.


"Meskipun waktu untuk mempersiapkan laga selanjutnya tidak banyak, tetapi para pemain telah melakukan pemulihan terhadap kondisi fisiknya. Sangat penting mengambil tiga poin di laga kontra Persiba" ucapnya. (bac)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Hadapi Persiba, PSM Ingin Perbaiki Rekor Tandang : http://ift.tt/2vb42JM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Hadapi Persiba, PSM Ingin Perbaiki Rekor Tandang"

Post a Comment

Powered by Blogger.