Search

Presiden Madrid: Neymar Sudah Lolos Tes Medis!

Jakarta, CNN Indonesia -- Presiden Real Madrid Florentino Perez buka-bukaan soal Neymar yang nyaris berlabuh ke Santiago Bernabeu. Winger asal Brasil itu diklaim hampir menjadi bagian dari Los Blancos sebelum akhirnya dicuri Barcelona.

Neymar menjadi salah satu bintang muda yang banyak diminati klub raksasa Eropa. Selain Madrid dan Barca, duo klub Liga Inggris: Manchester United dan Chelsea juga ngotot mendatangkannya,


Tak hanya itu, Paris Saint-Germain yang menjelma sebagai klub kaya raya dari Perancis juga menyodorkan proposal tawaran menggiurkan. Namun, Neymar lebih tertarik bermain di kompetisi La Liga.

Menurut Perez, Neymar lebih dulu menambatkan hatinya untuk meniti karier di Madrid. Pemain berusia 25 tahun itu bahkan sudah melaksanakan tes medis. Namun, kesepakatan urung terjadi.

"Neymar lulus tes medis dengan Madrid. Kemudian kami melihat ada kemustahilan untuk mendatangkannya dan kami mundur," kata Perez seperti dikutip Express.

Gagal merapat ke Madrid, Neymar justru ditampung klub rivalnya Barcelona dengan tebusan sebesar 50 juta poundsterling pada tahun 2013.\


Alhasil, petinggi Madrid hanya bisa gigit jari ketika Neymar menjelma jadi salah satu pemain kunci di Barcelona. Ia tampil gemilang dan membentuk trio MSN bersama Lionel Messi dan Luis Suarez.

Perez tak mau merinci faktor kegagalan merekrut Neymar kala itu. Namun, teka-teki terjawab setelah Madrid sukses mendatangkan Gareth Bale dari Tottenham Hotspur. (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Presiden Madrid: Neymar Sudah Lolos Tes Medis! : http://ift.tt/2rP6NmT

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Presiden Madrid: Neymar Sudah Lolos Tes Medis!"

Post a Comment

Powered by Blogger.