Messi mengadakan sayembara untuk memberikan kostum Barcelona yang dikenakannya pada El Clasico terakhir yaitu paruh pertama La Liga musim ini. Syaratnya, para peserta harus bisa meyakinkan Messi bahwa ia benar-benar menginginkan kostum tersebut.
Ximena yang berasal dari Guatemala akhirnya terpilih setelah menyisihkan banyak penggemar Messi dari seluruh dunia. Ia pun berhak atas kostum bernomor punggung 10. Saat menerima kostum tersebut, Ximena tak bisa menyembunyikan rasa harunya."Hari ketika saya meninggal nanti, mereka akan mengubur saya dengan kostum ini," ucap Ximena seperti dikutip dari Marca.
![]() |
Salah satu syarat usai mendapatkan kostum Messi adalah Ximena harus mengirimkan barang yang berharga bagi dirinya kepada Messi. Ximena lalu memutuskan untuk mengirimkan kostum Argentina kepada Messi.
![]() |
Kejutan tambahan datang bagi Ximena karena dirinya mendapatkan foto Messi tengah berpose bersama kostum Argentina miliknya. Rasa haru makin terlihat dari wajah Ximena.
Musim lalu, El Clasico di Camp Nou berakhir imbang dengan skor 1-1 sedangkan jilid kedua El Clasico di Santiago Bernabeu berakhir dengan kemenangan 3-2 untuk Barcelona. Gol kemenangan Barcelona dicetak oleh Lionel Messi pada masa injury time. (jun)
Baca Kelanjutannya Kisah Gadis yang Ingin Dikubur dengan Kostum Messi : https://ift.tt/2FJoyGiBagikan Berita Ini
0 Response to "Kisah Gadis yang Ingin Dikubur dengan Kostum Messi"
Post a Comment