Ya, demikian kelakar sang juru taktik sekaligus mantan gelandang Real Madriditu menanggapi aksi gol kedua Ronaldo ke gawang Juve tersebut. Ronaldo mencetak dua gol dan mengantarkan Los Blancos menang 3-0 atas Juventus pada leg pertama perempat final Liga Champions di Stadion Allianz, Selasa (3/4) malam waktu setempat.
Selain dua gol Ronaldo, satu gol lagi disumbangkan Marcelo pada menit ke-72 memanfaatkan kesalahan lini pertahanan Si Nyonya Tua.
Zidane sendiri awalnya memuji habis-habisan penampilan impresif penyerang andalannya di skuat Los Merengues. Ia bahkan menyebut Ronaldo tidak bisa disamakan dengan para pemain biasa."Cristiano Ronaldo adalah pemain yang berbeda. Ia sangat berbeda dibandingkan pemain-pemain lain dan ia selalu memiliki hasrat untuk melakukan hal-hal luar biasa di Liga Champions. Ia tidak pernah berhenti atas pencapaiannya itu," terang Zidane dikutip dari Footbal Italia.
![]() |
Dari pinggir lapangan, Ronaldo bahkan terperangah dengan meletakkan kedua tangannya di kepala. Ia seolah tak percaya dengan aksi akrobatik yang dilakukan penyerangnya itu.
"Tendangan saltonya benar-benar hebat meski sebenarnya ia melewatkan dua peluang yang sangat mudah. Begitulah sepakbola," terang Zidane.Zidane kemudian menjawab pertanyaan salah satu wartawan tentang perbandingan gol Ronaldo dengan golnya ke gawang Bayer Leverkusen pada final Liga Champions 2001/2002 di Stadion Hampden Park, Glasgow.
"[Lebih bagus] gol saya! Tentu saja gol saya," tutur Zidane spontan sembari terkekeh membandingkan golnya dengan Ronaldo.
Gol yang dimaksud Zidane adalah saat ia mencetak gol penentu kemenangan Madrid 2-1 atas Leverkusen di menit ke-45. Pria berkepala plontos itu melepaskan tendangan voli kaki kiri dari garis kotak penalti menyambut umpan lambung Roberto Carlos di sisi kanan pertahanan Leverkusen kala itu.Bola langsung meluncur kencang ke sisi kanan atas gawang dan tak mampu dijangkau kiper Hans Joerg Butt. Gol tersebut pun dikenang para fan Madrid hingga saat ini. (bac)
Baca Kelanjutannya Zidane Soal Aksi Salto Ronaldo: Lebih Bagus Gol Saya : https://ift.tt/2uN2L0iBagikan Berita Ini
0 Response to "Zidane Soal Aksi Salto Ronaldo: Lebih Bagus Gol Saya"
Post a Comment