Search

Pengurus Jakmania Sesalkan Hujatan Teza Sumendra

Jakarta, CNN Indonesia -- Pengurus Pusat (PP) The Jakmania menyayangkan celotehan yang diungkapkan penyanyi Teza Sumendra yang dianggap menghina suporter Persija Jakarta di akun media sosial Instagram pribadinya.

Sejauh ini belum ada tindakan yang bakal diambil PP The Jakmania atas kasus tersebut. PP The Jakmania masih menunggu klarifikasi dari penyanyi yang juga jebolan Indonesian Idol tersebut sampai, Senin (2/4) malam.

"Kami menyesalkan apa yang disampaikan dia (Teza) di Insta Story. Macet dan sampah, itu hal yang sedikit lumrah ketika ada kerumunan massa. Budaya di Indonesia masih seperti itu. Bukan hanya Persija, acara apa pun seperti itu," kata Diky Soemarno, Sekretaris Umum (Sekum) PP The Jakmania, Senin (2/4) siang.

"Kami juga menyesalkan, sebagai figur publik, dia (Teza) mengucapkan sesuatu yang dia lihat tidak secara objektif, tapi subjektif. Mungkin karena dia tidak kenal (Persija dan The Jakmania)," imbuhnya.

Persija Jakarta meraih kemenangan atas Arema FC.Persija Jakarta meraih kemenangan atas Arema FC. (Foto: CNN Indonesia/Hesti Rika Pratiwi)
Diky juga tidak memaksa Teza untuk meminta maaf kepada The Jakmania yang terlanjur murka atas sikapnya. Sampai saat ini, belum ada komunikasi yang terjalin antara PP The Jakmania dengan Teza. Namun, Diky memastikan akan ada komunikasi antara pihaknya dan Teza.

"Balik ke kesadaran dia sendiri (untuk permintaan maaf). Kami masih tunggu sampai malam ini, karana viralnya kan juga baru kemarin," ujar Diky.

Saat ini, Diky memastikan belum ada niat melaporkan tindakan Teza ke jalur hukum. Namun, bukan berarti pihaknya akan diam.

"Kami belum ada tindakan apa-apa. Apa yang dia unggah itu pandangan dia terhadap Persija dan The Jakmania. Dia juga sudah dapat hukumannya sendiri di media sosial."

Teza Sumendra mengkritik Jakmania yang dianggap membuat macet Jakarta.Teza Sumendra mengkritik Jakmania yang dianggap membuat macet Jakarta. (Foto: CNN Indonesia/Hesti Rika)
"Belum tahu apakah mau melaporkan melalui bidang hukum kami atau tidak. Lihat reaksi dulu, karena belum ada klarifikasi juga. Kalau dirasa pengurus perlu proses lanjutan, kami akan lanjut. Kita lihat perkembangannya nanti," ucapnya.

Sebelumnya, Teza mengunggah ungkapan isi hatinya yang mengeluhkan macet dan banyaknya sampah di hari Persija menghadapi Arema FC pada lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Sabtu (31/3).

"Keren nih suporter Persija, kalau enggak nyampah, ya bikin macet. How civilized," tulis Teza melalui aplikasi Insta Story di Instagram.

Tahu mendapat respon negatif, Teza menghapus unggahannya tersebut. Hal itu membuat The Jakmania geram dan menyerang Teza di media sosial. (sry)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Pengurus Jakmania Sesalkan Hujatan Teza Sumendra : https://ift.tt/2EbC2Kr

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Pengurus Jakmania Sesalkan Hujatan Teza Sumendra"

Post a Comment

Powered by Blogger.