Search

Edy Rahmayadi Tak Hadir di Perayaan Ulang Tahun PSSI

Jakarta, CNN Indonesia -- Edy Rahmayadi selaku Ketua Umum tidak datang perayaan ulang tahun PSSI di Lapangan C pada Rabu (18/4) dan menitipkan pesan khusus pada para pengu

Rangkaian ulang tahun PSSI dimulai pada Rabu pukul 20.00 WIB. Hingga lewat tengah malam, Edy tidak menampakkan diri.

Di tengah euforia perayaan tersebut, Sekjen PSSI Ratu Tisha Destria mengaku rindu dengan sosok pria berusia 57 tahun tersebut.

"Saya rutin komunikasi. Dua pekan yang lalu saya juga ke Medan," ucap Tisha kepada CNNIndonesia.com .

"Kami juga selalu memberikan informasi terbaru terutama dari saya dan Exco, selalu komunikasi. Yang ditanya Pak Edy itu seluruh hal dari PSSI seperti kondisi karyawan, timnas. Saya pun berikan laporan pada beliau tentang hal-hal tersebut," ucapnya melanjutkan.

Suasana perayaan ulang tahun ke-88 PSSI.Suasana perayaan ulang tahun ke-88 PSSI. (Foto: CNN Indonesia/M. Arby Rahmat)
Meski tidak datang, Edy titip pesan khusus di ulang tahun PSSI kali ini.

"Dia selalu katakan [sepak bola Indonesia] harus rukun, tidak boleh gaduh. Maka dari itu di ulang tahun PSSI ini, temanya sepak bola adalah persahabatan. Itulah yang saya terjemahkan dari arahannya," tutur Tisha.

Edy mengambil cuti dari 12 Februari hingga 30 Juni lantaran harus fokus berkampanye untuk pemilihan Gubernur Sumatera Utara. Komite Ekesekutif (Exco) PSSI menyetujui permohonan cuti Edy dan menunjuk Wakil Ketua Umum PSSI Joko Driyono sebagai pelaksana tugas posisi tersebut.

"Menurut saya keputusan cuti beliau itu merupakan jiwa besar. Itu tidak mudah, tapi bagaimanapun yang namanya cuti bukan berarti tidak tahu kabar di kantor. Pak Pelaksana Tugas Ketua Umum [Joko Driyono] juga selalu memberikan informasi terbaru [kepada Edy]," ujar Tisha.

Berdasarkan pantauan CNNIndonesia.com , perayaan ulang tahun PSSI dirayakan dengan sederhana. PSSI merayakan detik-detik perubahan hari dengan makan bersama, pertandingan sepak bola antata pengurus PSSI, legenda, dan media, serta potong tumpeng.

Wakil Ketua sekligus Pelaksana Tugas Ketua Umum PSSI Joko Driyono mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang mendukung sepak bola Indonesia.

"88 tahun usia PSSI kami rayakan dengan sederhana karena esensinya sepak bola itu memang sangat sederhana. Umur 88 tahun yang juga kami catat sebagai usia yang lebih tua dari usia negeri ini, PSSI memahami ada tantangan besar dan harapan publik yang tinggi agar sepak bola menjadi wajah yang baik bagi negeri ini," kata Joko Driyono.
Edy Rahmayadi Tak Hadir di Perayaan Ulang Tahun PSSI
"PSSI tidak mungkin sendirian untuk menyongsong tantangan mendatang. Melalui ulang tahun ini, kami teguhkan kembali tekad dari pengurus PSSI dan seluruh anggota PSSI, publik, suporter, dan siapapun pemangku kepentingan untuk sepak bola ini. Insya Allah kami memulai lembaran baru di usia yang ke-88 tahun dengan sangat baik," katanya menambahkan. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Edy Rahmayadi Tak Hadir di Perayaan Ulang Tahun PSSI : https://ift.tt/2Ha9asn

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Edy Rahmayadi Tak Hadir di Perayaan Ulang Tahun PSSI"

Post a Comment

Powered by Blogger.