Search

Morbidelli Belajar Banyak Hal di MotoGP Qatar

Jakarta, CNN Indonesia -- Franco Morbidelli tampil sebagai pebalap debutan terbaik di MotoGP Qatar. Pada seri pertama MotoGP 2018, murid Valentino Rossiitu berada di peringkat ke-12 dan mendapat empat poin.

Di antara lima rookie yang tampil, pebalap keturunan Italia dan Brasil itu meraih tempat tertinggi. Pebalap Estrella Galicia 0,0 Marc VDS tersebut berada di depan Hafizh Syahrin, Thomas Luthi, Takaaki Nakagami, dan Xavier Simeon.

Mengaku sempat gugup di awal balapan, Morbidelli merasa senang dapat bersaing dengan salah satu pebalap pemilik gelar juara dunia MotoGP Jorge Lorenzo yang akhirnya gagal finis.

"Di awal cukup membingungkan, saya berusaha tidak terlalu tegang karena saya tidak ingin melakukan kebodohan. Kemudian pada saat balapan saya menikmati beradu cepat dengan orang seperti Lorenzo," kata Morbidelli dikutip dari Crash.

"Senang melihatnya di dalam balapan dan saya memiliki kesempatan bersaing dengannya dalam beberapa putaran sebelum dia keluar. Saya punya kesempatan belajar dan melihat kelebihannya dan kelebihan saya," lanjutnya.

Franco Morbidelli merasakan debut di balapan MotoGP pada Minggu (18/3) di Sirkuit Losail, Qatar.Franco Morbidelli (kanan) merasakan debut di balapan MotoGP pada Minggu (18/3) di Sirkuit Losail, Qatar. (AFP PHOTO / MOHD RASFAN)
Dalam balapan pertamanya di kelas MotoGP, Morbidelli mendapat pelajaran mengenai ban dan naluri balap serta cara yang tepat mengendarai motor.

Tidak ada target yang dilontarkan Morbidelli untuk balapan selanjutnya yang akan berlangsung di Argentina. Namun pebalap 23 tahun itu berharap dapat meraih hasil yang lebih baik pada balapan selanjutnya dengan bekal pelajaran dan pengalaman dari Sirkuit Losail.

"Saya senang. Balapan pertama yang bagus bagi kami. Saya gembira. Kami melakukannya lebih baik dari apa yang kami harapkan, merujuk pada latihan kami. Kami membuat kemajuan pada saat balapan dan saya senang," ujar Morbidelli.

"Saya senang ketika kondisi ban mulai menurun karena saya tergelincir ke sisi luar lintasan, memang itu bukan hal yang baik. Tapi saya senang dan saya ternyata tidak terlalu cepat di akhir-akhir balapan karena sepertinya saya memaksakan diri di tengah balapan sehingga membakar energi sekaligus ban," tambah pebalap yang mengendarai motor Honda RC213V 2017 itu. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Morbidelli Belajar Banyak Hal di MotoGP Qatar : https://ift.tt/2IMsNnj

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Morbidelli Belajar Banyak Hal di MotoGP Qatar"

Post a Comment

Powered by Blogger.