Search

Ronaldo: Saya Ingin Barcelona di Perempat Final

Surya Sumirat, CNN Indonesia | Selasa, 27/02/2018 21:14 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Bintang Real Madrid Cristiano Ronaldo optimistis timnya bisa melangkah ke babak berikutnya di Liga Champions musim ini. El Real baru menang 3-1 atas Paris Saint-Germain pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions. Masih ada leg kedua di Parc des Princes pada 7 Maret nanti.

Kendati demikian, Cristiano Ronaldo tetap yakin Madrid bisa lolos ke perempat final dengan menyingkirkan klub ibu kota Perancis tersebut.

Pemain asal Portugal itu pun sudah membidik lawan bagi Madrid di babak perempat final Liga Champions nanti. Menurut laporan Diario Gol, Ronaldo mengatakan kepada kapten Madrid, Sergio Ramos dirinya ingin menghadapi Barcelona di babak berikutnya.

"Saya ingin Barca di parempat final. Ini rencananya, ini waktu yang tepat," ujar Ronaldo seperti dikutip dari Express.

Cristiano Ronaldo mengatakan kepada Sergio Ramos agar Madrid melawan Barca.Cristiano Ronaldo mengatakan kepada Sergio Ramos agar Madrid melawan Barca. (REUTERS/Heino Kalis)
Mantan pemain Manchester United itu cukup yakin Los Blancos bakal konsisten tampil bagus setelah menempati peringkat ketiga klasemen La Liga. Sebelumnya, tim asuhan Zinedine Zidane itu terpuruk di kompetisi lokal dan harus tersingkir di Copa del Rey.

Namun, berbeda dengan Liga Champions, Madrid tampil bagus saat mengalahkan PSG, 3-1, dua pekan lalu. Turnamen ini juga yang berpeluang dijuarai Madrid pada musim 2017/2018.

Jika bertemu dan menyingkirkan Barcelona di perempat final, Cristiano Ronaldo bisa mengalahkan Lionel Messi di Ballon d;Or.Jika bertemu dan menyingkirkan Barcelona di perempat final, Cristiano Ronaldo bisa mengalahkan Lionel Messi di Ballon d'Or. (AFP PHOTO / JOSEP LAGO)
Bertemu Barca di babak berikutnya Liga Champions bisa jadi karena keinginan Ronaldo untuk balas dendam setelah kalah 0-3 di Santiago Bernabeu, akhir Desember lalu. Selain itu, jika bisa menyingkirkan Barcelona di Liga Champions, maka Cristiano Ronaldo berpeluang mengalahkan Lionel Messi dalam perebutan trofi Ballon d'Or.

[Gambas:Video CNN](nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Ronaldo: Saya Ingin Barcelona di Perempat Final : http://ift.tt/2orenk8

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ronaldo: Saya Ingin Barcelona di Perempat Final"

Post a Comment

Powered by Blogger.