Di antara catatan buruk tersebut, Messi belum pernah sekali pun membobol gawang The Blues selama delapan kali membela Barca menghadapi lawannya itu.
La Pulga pun seolah dipaksa Chelsea berlatih amat keras jelang Barca menghadapi tim arahan Antonio Conte pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Stadion Stamford Bridge, Selasa (20/2) malam waktu setempat.
Fakta itu diungkapkan oleh rekan setim Messi, Ivan Rakitic dalam wawancara dengan AS.com, sehari sebelum duel Barca vs Chelsea berlangsung. Rakitic bahkan mengaku heran, belakangan ini Messi kerap berlatih di gimnasium.
![]() |
"Saya pikir, belum pernah melihatnya berlatih begitu seringnya di gimnasium seperti saat ini dan Anda bisa lihat hasilnya."
Messi memang berupaya sekuat tenaga untuk mematahkan 'kutukan' selalu bermain buruk ketika menghadapi The Blues. Salah satunya dengan menjaga kebugarannya."Ia bekerja keras sampai begitu menguras tenaga dalam suatu waktu dan kami amat membutuhkannya," terang Rakitic.
Messi pernah berpeluang memecahkan rekor buruk ketika Barcelona bertemu Chelsea pada semifinal Liga Champions 2011/2012, namun eksekusi penaltinya membentur mistar.
Dalam delapan kali pertemuan yang setara dengan 655 menit, Messi tercatat 29 kali melepaskan tembakan ke gawang Chelsea. (bac) Baca Kelanjutannya Rakitic Heran Messi Mulai Sering Berlatih di Gimnasium : http://ift.tt/2EEwJUPBagikan Berita Ini
0 Response to "Rakitic Heran Messi Mulai Sering Berlatih di Gimnasium"
Post a Comment