
Terlepas dari proses transfer yang memang sudah menjadi kesepakatan manajemen klub, ada fakta menarik soal Mkhitaryan. Gelandang asal Armenia tersebut ternyata sempat bermimpi gabung Arsenal.
Dalam sebuah wawancara di UEFA pada 2009 silam ketika masih berusia 20 tahun, Mkhitaryan menyatakan keinginannya untuk bermain untuk Arsenal. Kini, mimpinya untuk berseragam Meriam London menjadi nyata.Mantan pemain Borussia Dortmund itu pernah menjadi fans Arsenal karena kepiawaian Arsene Wenger memoles pemain muda. Selain itu, kehadiran Thierry Henry di lini depan juga membuat Mkhitaryan terpesona.
"Saya selalu menyukai cara Arsenal bermain dan strategi Arsene Wenger mengelola tim. Ada banyak pemain muda yang berhasil dipolesnya dengan sangat baik," kata Mkhitaryan dalam wawancara resmi di laman Arsenal.
"Tentu saja saya jatuh cinta dengan permainan Thierry Henry. Saya menyukai cara dia bermain dan mungkin itu jadi alasan saya untuk mendukung Arsenal. Dia mencetak banyak gol dan tetap bermain untuk tim. Dia seperti pahlawan," tambah Mkhitaryan.
Mkhitaryan yang direkrut MU dari Dortmund pada 2016 tak mampu menembus skuat utama di Old Trafford. Ia lebih banyak menghuni bangku cadangan karena dikabarkan sempat berargumen dengan manajer Jose Mourinho di ruang ganti pemain.Mourinho pun hanya memberikan kesempatan Mkhitaryan 15 pertandingan di Liga Primer Inggris di sepanjang musim ini. Hampir semua laga dimainkan dari bangku cadangan dengan catatan satu gol dan lima assist. (nva)
Baca Kelanjutannya Mkhitaryan Remaja Pernah Jadi Fan Arsenal dan Thierry Henry : http://ift.tt/2F2q3iQBagikan Berita Ini
0 Response to "Mkhitaryan Remaja Pernah Jadi Fan Arsenal dan Thierry Henry"
Post a Comment