Search

Timnas Indonesia Kalahkan Brunei, Milla dan Yabes Cetak Rekor

Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Indonesia meraih kemenangan besar dalam laga perdana di Aceh World Solidarity Tsunami Cup 2017. Di Stadion Harapan Bangsa, Banda Aceh, Fachruddin Wahyudi Aryanto dan kawan-kawan menundukkan Brunei Darussalam 4-0. Kemenangan empat gol tanpa balas tim Garuda bukan yang terbesar dalam pertemuan antara kedua negara, namun empat gol yang bersarang di gawang Hamie Anak Nyaring merupakan kemenangan terbesar Timnas Indonesia senior di bawah arahan pelatih Luis Milla.

Kemenangan terbesar tim Merah Putih bersama Milla sebelumnya tercatat ketika mengalahkan Kamboja 3-1, pada Oktober.

Ilija Spasojevic menjadi pemain inti dalam pertandingan perdana Timnas Indonesia di Tsunami Cup 2017.Ilija Spasojevic menjadi pemain inti dalam pertandingan perdana Timnas Indonesia di Tsunami Cup 2017. (ANTARA FOTO/Irwansyah Putra)
Gol-gol ke gawang Brunei juga melanjutkan catatan Timnas Indonesia senior bersama Milla yang selalu melesakkan bola ke dalam gawang ketika berhadapan dengan kesebelasan asal Asia Tenggara.

Lawan asal Asia Tenggara yang sebelumnya sudah dibobol oleh anak asuh Milla adalah Myanmar (pada 21 Maret 2017), dan Kamboja (8 Juni 2017 dan 4 Oktober 2017).

Milla dan Timnas Indonesia senior sudah menjalani delapan pertandingan dengan catatan empat kemenangan, dua kali imbang, dan dua kali kalah.

Yabes Roni (tengah) mencetak gol terakhir Timnas Indonesia ke gawang Brunei Darussalam.Yabes Roni (nomor 22) mencetak gol terakhir Timnas Indonesia ke gawang Brunei Darussalam. (ANTARA FOTO/Wahyu Putro A)
Partai menghadapi Brunei juga menjadi pembuktian bagi Yabes Roni Malaifani yang menjadi salah satu kandidat penyerang yang akan membela tim Merah Putih di Asian Games 2018. Setelah mengantongi tiga caps, pemain Bali United itu mencetak gol debut bersama Timnas Indonesia senior. Yabes menyontek bola di depan gawang dan menggenapkan skor menjadi 4-0 ketika pertandingan memasuki menit-menit akhir. (nva)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Timnas Indonesia Kalahkan Brunei, Milla dan Yabes Cetak Rekor : http://ift.tt/2j9UCus

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Timnas Indonesia Kalahkan Brunei, Milla dan Yabes Cetak Rekor"

Post a Comment

Powered by Blogger.