Search

Xabi Alonso Bingung dengan Siulan Suporter Real Madrid

Jun Mahares , CNN Indonesia | Rabu, 29/11/2017 23:49 WIB

Jakarta, CNN Indonesia -- Xabi Alonso pernah menjadi bagian dari kejayaan Real Madrid di sepanjang tahun 2009-2014. Namun, kini ia tak mengerti mengapa suporter Los Blancos mudah mencemooh pemain di Santiago Bernabeu.

Real Madrid di bawah kendali Zinedine Zidane menjadi satu-satunya klub yang sukses mempertahankan gelar Liga Champions. Menurut Alonso, prestasi ini patut diapresiasi dengan rasa bangga oleh penggemarnya.

Mantan pemain andalan timnas Spanyol itu bingung kenapa Madridista melakukan hal sebaliknya. Mereka justru rutin menyapa pemain dengan siulan di Bernabeu.
Real Madrid di bawah asuhan Zinedine Zidane telah mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mampu mempertahankan gelar Liga Champions.Real Madrid di bawah asuhan Zinedine Zidane telah mengukir sejarah sebagai tim pertama yang mampu mempertahankan gelar Liga Champions. (REUTERS/Stefano Rellandini)
“Zidane punya jasa besar. Bagaimana dia telah menangani segalanya, membuat para pemain fokus pada momen penting. Itulah yang mendatangkan trofi Liga Champions dan sejumlah gelar lainnya dan saya tidak mengerti pesimistis yang ada di sana,” kata Alonso seperti dikutip Marca.

Suporter loyal Real Madrid dikenal kritis dan tak pandang bulu untuk mencemooh pemain yang tidak tampil maksimal. Pemain bintang macam Cristiano Ronaldo pun tak luput dari ejekan suporter di tribune.

Xabi juga tak setuju dengan kebiasaan buruk suporter Madrid yang kerap mencibir Ronaldo yang belakangan sudah menjadi ikon di Bernabeu.

Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang paling sering dicemooh fan Real Madrid.Cristiano Ronaldo menjadi pemain yang paling sering dicemooh fan Real Madrid. (REUTERS/Yiannis Kourtoglou)
“Seperti biasanya, saya yakin dia akan berada pada saat-saat menentukan musim ini, dengan hasrat dan antusiasme mencetak gol dan memenangkan gelar,” ujar pemain yang pensiun akhir musim lalu di Bayern Munich. Madrid memang klub istimewa. Pamor sebagai tim sarat juara dengan gelontoran dana berlimpah membuat suporter selalu menuntut lebih.

Hanya saja, belakangan suporter mereka tak bisa menahan cemooh jika klub kesayangannya tampil buruk meskipun sukses meraih kemenangan. Hujatan semakin besar jika Madrid menelan kekalahan. (jun)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Xabi Alonso Bingung dengan Siulan Suporter Real Madrid : http://ift.tt/2zAubo1

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Xabi Alonso Bingung dengan Siulan Suporter Real Madrid"

Post a Comment

Powered by Blogger.