Search

Roberto Carlos Antusias Cari Tahu Soal Persib

Jakarta, CNN Indonesia -- Persib Bandung resmi menjadikan Roberto Carlos Mario Gomez sebagai pelatih barunya musim depan. Pelatih asal Argentina itu disebut sangat antusias untuk mencari informasi tentang Persib.

Manajer Persib Umuh Muchtar kepada CNNIndonesia.com mengatakan, pelatih yang pernah membawa klub asal Malaysia, Johor Darul Ta'zim jadi juara Piala AFC 2015 itu terus mencari tahu segala hal soal Persib.


Umuh sendiri menyebut proses penjajakan dengan Roberto Carlos sendiri berjalan dengan lancar. Pelatih 60 tahun dianggap cukup kooperatif dengan manajemen Persib.

Umuh meyakini pilihan Persib ke Roberto Carlos lebih baik dibanding ia mencari pelatih lokal yang tidak tahu Persib sama sekali. Pelatih yang berposisi sebagai bek semasa aktif menjadi pemain itu dinilai bisa cepat beradaptasi.

"Insya Allah, sudah pasti untuk dua tahun ke depan. Semua proses lancar sejak awal," kata Umuh melalui sambungan telepon, Selasa (28/11).

"Dari pada cari pelatih lokal yang enggak tahu persib, mending Roberto Carlos yang cepat cari tahu tentang Persib," tuturnya menambahkan.

Roberto Carlos Mario Gomez mampu membawa Johor Darul Ta'zim berjaya di kompetisi Asia.Roberto Carlos Mario Gomez mampu membawa Johor Darul Ta'zim berjaya di kompetisi Asia. (Foto: AFP PHOTO / MANJUNATH KIRAN)
Umuh berharap Roberto Carlos bisa membawa Persib jadi juara kompetisi Liga 1. Pada musim 2017, Persib tampil buruk dan hanya bisa mengakhiri musim di posisi ke-13.

"Kami tentunya berharap bisa jadi juara, namun tentu kami akan melihat perjalanan Persib di musim nanti," kata Umuh.


Terkait pemilihan pemain, manajemen dibantu tim kepelatihan bakal memberikan laporan statistik pemain sepanjang musim lalu kepada Roberto Carlos sebagai bahan untuk dianalisa.

"Nanti dikasih tahu ke dia (Roberto Carlos) pemain ini main berapa menit, terus baru nanti dia pilih mana yang akan dipertahankan mana yang tidak," tutur Umuh. (ptr)

Let's block ads! (Why?)

Baca Kelanjutannya Roberto Carlos Antusias Cari Tahu Soal Persib : http://ift.tt/2iWGYee

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Roberto Carlos Antusias Cari Tahu Soal Persib"

Post a Comment

Powered by Blogger.